Daftar Isi
LANCANGKUNING.COM,Dumai- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat resmi membekukan kepengurusan PWI Kota Dumai masa bakti 2023-2026 yang sebelumnya dipimpin Bambang Prayetno. Keputusan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Nomor: 314-PLP/PP-PWI/2025, yang sekaligus menetapkan Pelaksana Tugas (Plt) Kepengurusan PWI Dumai yang baru.
Dalam kepengurusan yang baru, Faisal Sikumbang ditunjuk sebagai Ketua Plt, dengan Suhadi sebagai Sekretaris dan Ricky Syahputra sebagai Bendahara. SK tersebut diterbitkan pada 7 Maret 2025 dan ditandatangani oleh Ketua Umum PWI, Hendri Ch Bangun, serta Sekretaris Jenderal, Iqbal Irsyad.
"SK PWI Pusat sudah kita terima tadi siang dari PWI Riau. Tentunya amanah ini mesti kita jalankan dengan baik. Soal dinamika yang ada, itu hal biasa. Yang pasti, kita tegak lurus dengan kepengurusan organisasi yang sah, memiliki legalitas dan terdaftar di Kemenkumham RI," ujar Faisal Sikumbang kepada media, Selasa (11/3/2025) di Dumai.
Berdasarkan SK yang diterima, struktur Plt Kepengurusan PWI Dumai terdiri dari:
Penasehat:
Syafrizal (Harian Pesisir Pos)
Salamuddin Purba (TribunRiau)
Ketua: Faisal Sikumbang (KupasBerita)
Wakil Ketua Bidang Organisasi: Rezi Andika Putra (RiauPembaruan)
Wakil Ketua Bidang Advokasi & Pembelaan Wartawan: Megi Alfajrin (GlobalRiau)
Wakil Ketua Bidang Pendidikan: Iskandar Zulkarnain (TribunRiau)
Wakil Ketua Bidang Kemitraan dan Hubungan Antar Lembaga: Iwan Iswandi (Dumai Pos)
Sekretaris: Suhadi (RiauTerkini)
Wakil Sekretaris: Abdul Razak (Antara)
Bendahara: Ricky Syahputra (KabarHeadline)
Wakil Bendahara: Muhammad Ridwan (Harian Detil)
PWI Tetap Satu, Ketumnya Hendri Ch Bangun
Faisal Sikumbang menegaskan bahwa PWI tetap satu di bawah kepemimpinan Ketua Umum Hendri Ch Bangun. Ia juga membantah adanya perpecahan di tubuh PWI, seraya menuding ada pihak tertentu yang berupaya menguasai organisasi dengan mengabaikan aturan yang berlaku.
"PWI tetap satu, dan Ketua Umumnya adalah Hendri Ch Bangun. Ini bisa dibuktikan dengan SK Kemenkumham Nomor AHU-0000258-AH.(rie)
Komentar