Ini 6 Cara Efektif Redakan Sakit Perut

Daftar Isi

    Foto: Ilustrasi sakit perut

    LancangKuning.com, Jakarta - Ada 2 penyebab utama nyeri pada pencernaan. Pertama, masalah emosional seperti kecemasan dan depresi. Kedua, asupan obat rutin yang mengiritasi lambung. Itu berarti, masing-masing dari kita berisiko mengalami masalah seperti itu.

    Nah, beberapa metode alternatif ini dapat mengatasi gangguan pencernaan ketimbang dengan mengonsumsi obat penghilang rasa sakit. Dilansir dari Brightside, ini dia.

    1. Gunakan kompres hangat

    Kompres hangat dapat secara signifikan meredakan rasa sakit yang dialami dari sindrom iritasi usus. Anda bisa menggunakan penghangat listrik atau bantal pemanas.

    Jangan pernah tempatkan langsung penghangat ke kulit. Ini untuk menghindari luka bakar. Jika Anda tak memiliki penghangat, kompres kain panas lama juga dapat membantu hal tersebut.

    2. Minum baking soda

    Baking soda bekerja untuk hal in karena kandungan sodium bikarbobat dengan kemampuan mengobati refluks asam. Ini dapat menetralisir asam lambung dan meredakan gejala-gejala mulas untuk beberapa waktu.

    Caranya, larutkan 1/4 sdt baking soda dalam segelas air lalu minum semuanya. Jangan campur baking soda dengan obat lain setidaknya selama 2 jam.

    3. Berbaring dengan kepala lebih tinggi

    Foto: Jangan Letakkan Ponsel di Bawah Bantal Saat Tidur

    Berbaring dengan kepala yang sama datar bukanlah pilihan terbaik saat perut Anda sakit. Dalam posisi ini, tenggorokan dan perut Anda berada pada tingkat yang sama sehingga asam lambung dapat dengan mudah naik.

    Duduklah di tempat tidur saat sakit perut melanda atau gunakan bantal yang sangat tinggi bila ingin tidur. Selain itu, posisi jongkok juga diakui baik untuk membersihkan perut Anda. Cukup tinggikan kaki dan tinja akan lebih mudah melintas dengan cara buang air besar dengan jongkok.

    4. Mengonsumsi makanan kaya serat

    Serat dapat meningkatkan fungsi usus. Semakin banyak serat yang Anda makan, semakin lembut feses sehingga terhindar dari konstipasi.

    Kuncinya adalah menambahkan serat ke dalam makanan Anda secara perlahan. Ini akan meminimalkan kembung dan gas. Sumber serat yang bagus adalah buah, sayuran, roti gandum, sereal, buah beri, dan kacang kering.

    5. Konsumsi makanan kaya probiotik dan prebiotik

    Foto: Ilustrasi yoghurt (iStockphoto)

    Prebiotik adalah bagian dari makanan yang tidak bisa dicerna. Misalnya, kulit buah dan sayuran. Sementara probiotik adalah bakteri hidup yang dibuat selama proses fermentasi dalam makanan seperti yogurt.

    Probiotik penting untuk pencernaan dan dapat mengurangi gejala seperti sakit perut, kembung, dan diare.

    6. Konsumsi teh herbal

    Konsumsi teh herbal juga dapat meringankan gejala sakit perut. Campuran adas, pepermint, jahe, dan chamomile yang dijadikan teh amat bagus untuk meredakan sakit perut. Sementara untuk diare, konsumsi teh bunga chamomile dan jahe kering. Ini membantu meredakan diare, sindrom iritasi usus, dan kolik. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Ini 6 Cara Efektif Redakan Sakit Perut
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar