Tahun Depan Pemprov Riau Targetkan Masuk Lima Besar MTQ Nasional

Daftar Isi


    Foto: Kepala Biro Kesra Setdaprov Riau, Zulkifli

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau memasang target Riau masuk lima besar pada ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional pada tahun 2022 di Banjarmasin Kalimantan Selatan. Target ini ditetapkan menyusul prestasi yang diraih oleh para kafilah asal Riau yang mengikuti MTQ Nasional Ke-XXVIII di Sumatera Barat (Sumbar) yang berhasil meraih peringkat ke 8 secara nasional. Total ada empat cabang pertandingan yang berhubungan meraih juara pada iven kali ini.

    "Dengan prestasi yang sudah diraih tersebut, kami bangga dan akan terus meningkatkan kemampuan para qori dan qoriah Riau kedepannya. Karena, pada pelaksanaan MTQ tingkat nasional selanjutnya, kami menargetkan untuk bisa masuk lima besar," Kata Kepala Biro Kesra Setdaprov Riau, Zulkifli, Senin (23/11/2020). 

    Zulkifli menjelaskan, peringkat 8 yang diraih Riau ini setelah empat qori dan qoriah Riau berhasil meraih juara pada babak final. Dimana, dua qori meraih juara satu, dan dua qoriah meraih juara dua.

    "Alhamdulillah qori dan qoriah Riau berhasil meraih peringkat ke 8 peringkat tersebut didapatkan dari hasil empat juara yang diraih," katanya. 

    Lebih lanjut dikatakannya, peringkat delapan yang diraih para qori dan qoriah kafilah Riau tersebut sudah sesuai target yang ditetapkan. Dimana, pada MTQ nasional kali ini, pihaknya menargetkan untuk bisa masuk peringkat 10 besar.

    Zulkifli mengatakan, untuk qori yang berprestasi dan meraih juara satu yakni atas nama Bayu Wibisono Damanik yang bertanding pada cabang perlombaan Tahfiz 10 juz. Kemudian qori atas nama Ahmad Hambali Nasution yang bertanding pada cabang tahsir 30 juz bahasa Indonesia.

    "Kemudian Qoriah yang berhasil meraih juara kedua yakni masing-masing atas nama Alfianti Agustina yang bertanding pad cabang cabang Tahfiz lima juz dan tilawah. Dan Rizki Indah Lestari yang bertanding pada cabang Tahfiz 10 juz," kata Zulkifli. (LK/MCR)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Tahun Depan Pemprov Riau Targetkan Masuk Lima Besar MTQ Nasional
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar