6 Kelompok Prioritas Penerima Vaksin Covid-19

Daftar Isi


    Foto: Istimewa

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Juru Bicara (Jubir) Penanganan Covid-19 Provinsi Riau, dr. Indra Yovi mengatakan bahwa terdapat enam kelompok prioritas penerima vaksin Covid-19. 

    Diungkapkannya, hal tersebut berdasarkan informasi yang disampaikan oleh Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) Airlangga Hartarto.

    dr. Indra Yovi menerangkan, enam kelompok prioritas tersebut yang menempati posisi pertama yaitu yang menjadi garda terdepan penanganan Covid-19, mencakup tenaga medis, paramedis contact tracing, pelayan publik, TNI, Polri dan aparat hukum.

    Selanjutnya, untuk kelompok kedua adalah masyarakat, tokoh agama, daerah, kecamatan serta RT/RW 

    "Dilanjutkan dengan kelompok ketiga, semua tenaga pendidik mulai dari tingkat mulai dari tingkat PAUD, TK, SD, SMP, SMA hingga perguruan tinggi," katanya, dalam acara webinar yang diselenggarakan oleh KPC PEN bersama Diskominfotik Riau dengan tema vaksin untuk Riau sehat secara virtual, Senin (23/11/20), dilansir mediacenterriau.

    Keempat, penerima vaksin selanjutnya yaitu aparatur pemerintah baik di pusat maupun di daerah serta legislatif. Kelima, peserta BPJS Penerima Bantuan Iuran (PBI). Keenam adalah masyarakat yang berusia 19-59 tahun.

    "Adanya vaksin belum tentu menyelesaikan permasalahan Covid19 di Indonesia dan vaksin yang diedarkan itu harus memenuhi kriteria aman, efektif dan halal," ujarnya.

    Lebih lanjut ia menuturkan, belum diketahui berapa lama antibodi Covid19 dapat bertahan dalam tubuh. Namun penelitian terbaru menunjukkan dalam bulan terdapat penurunan kadar antibodi.

    Ia juga menyebutkan bahwa tidak perlu terburu-buru dalam mengedarkan vaksin Covid19 yang belum teruji ilmiah (uji klinis) efektif dan aman.

    "Vaksin tidak menghilangkan kewajiban untuk selalu menerapkan protokol kesehatan," ucapnya. (LK/MCR)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel 6 Kelompok Prioritas Penerima Vaksin Covid-19
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar