Siswi SMP di Jatim Diduga Tewas Bunuh Diri

Daftar Isi

    Foto: Ilustrasi bunuh diri. (Istockphoto/joebelanger).

    LancangKuning.com, JAKARTA -- Seorang siswi SMP Negeri 147 Ciracas, Jakarta Timur meninggal usai melompat dari lantai empat sekolahnya. Perempuan berinisial SN itu diduga bunuh diri.

    Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres Jakarta Timur Ajun Komisaris Besar Heri Purnomo mengatakan insiden tersebut terjadi Selasa (14/1) lalu.

    Baca Juga: Timur Tengah Memanas, Amerika Serikat Kerahkan Jet Tempur F-15 ke Saudi

    Usai kejadian, SN sempat menjalani perawatan di RS Polri Kramat Jati, namun akhirnya meninggal pada Kamis (16/1) kemarin.

    Heri mengatakan, mulanya insiden itu dianggap kecelakaan biasa sehingga tak ada yang melaporkan ke kepolisian.

    Baca Juga: Fauzi Baadila Jadi Relawan di Suriah, Kisahnya Sungguh Mengerikan

    "Jadi memang ini awalnya diperkirakan itu kecelakaan, terus enggak dilaporkan ke polsek maupun ke polres. Setelah dua hari kemudian yang bersangkutan meninggal dunia, baru mereka lapor ke kita," tutur Heri kepada CNNIndonesia.com, Jumat (17/1).

    Heri menuturkan setelah pihaknya menerima laporan langsung dilakukan penyelidikan. Hasilnya, ada indikasi SN tidak mengalami kecelakaan atau terjatuh dari lantai empat, melainkan diduga lompat bunuh diri.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    "Setelah kita lakukan penyelidikan ternyata memang ada indikasi melakukan bunuh diri. Cuma motifnya apa, ini sedang kita selidiki," ujarnya.

    Heri menyebut saat ini pihaknya telah memeriksa tiga orang saksi, termasuk dari pihak sekolah dan keluarga dalam rangka mengusut insiden tersebut.

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    "Kita masih upayakan (saksi) lagi yang lain, karena dari keluarganya tadi singkat saja," ucap Heri. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Siswi SMP di Jatim Diduga Tewas Bunuh Diri
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar