Nyelip Kawat Berduri, BW Ingat Perjuangan Bung Karno

Daftar Isi

    Foto: BW saat menuju gedung MK

    LancangKuning.Com, Jakarta - Ketua tim kuasa hukum Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Bambang Widjojanto (BW), mengaku sangat kesusahan saat pergi menuju gedungMahkamah Konstitusi (MK) untuk mengikuti sidang sengketa Pilpres 2019. BW harus melewati pengamanan berlapis di sekitar gedung MK.

    "Pertama, ngos-ngosan nih selesai turun di air mancur di blokade 3 lapis. Sampai di Gedung Gajah di blokade lagi, dari Gedung Gajah jalan sampai sini, saya mau bilang bagian pertama luar biasa sekali pengamanannya," kata BW di gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (18/6/2019).

    Dia lantas mengingat perjuangan presiden pertama RI Sukarno yang sempat dituduh sebagai pemberontak. Dia pun menyamakan kisah itu dengan ceritanya yang sulit menuju gedung MK.

    "Saya teringat perjuangan Sukarno dituduh sebagai pemberontak. Sukarno kemudian membuat judul 'Di bawah Bendera Revolusi'. Sekarang saya jangan-jangan, judul persidangan kita ini adalah 'Mewujudkan Kedaulatan Rakyat' atau 'Membangun Peradaban di bawah yang Berpijak Pada Kedaulatan Rakyat', kan luar biasa ini masuk ke sini aja susah," jelasnya, melansir detik.com

    Baca Juga: Bos Terbaik Sedunia, Ajak Anak Buah Liburan Mewah Sebulan

    Menurut BW, MK sebenarnya tidak bermasalah dengan adanya sidang PHPU yang digugat Prabowo-Sandi. Permasalahan, menurut BW, justru berasal dari luar MK.

    "Jadi bukan MK-nya problem, tapi yang non-MK-nya. Saya bilang, 'Ini apa sih yangditakutin.' Tapi itulah, serahkan sama Mahkamah aja," tuturnya.

    Sebelumnya diketahui, BW saat berjalan menuju MK, jalan yang dilaluinya, ditutup dengan kawat berduri oleh aparat keamanan. Dia pun sempat mencoba menyelip agar menembus kawat-kawat berduri yang terbentang di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Nyelip Kawat Berduri, BW Ingat Perjuangan Bung Karno
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar