Sinergitas TNI - Polri, Polsek Batang Cenaku Gelar Senam dan Jalan Santai Bersama Para Toko

Daftar Isi


    Foto: Poto bersama para tokoh usai melaksanakan senam dan jalan santai. (Syahran-LancangKuning.com)



    Lancang Kuning, INHU - Peringati Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, sekaligus memperkuat sinergitas dan silaturahmi, Polsek Batang Cenaku menggelar jalan santai bersama TNI, Upika Batang Cenaku, tokoh pemuda, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat serta unsur masyarakat lainnya.

    Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Mapolsek Batang Cenaku, Kamis 20 Juni 2024 pagi yang dihadiri dan di ikuti oleh Kapolsek Batang Cenaku, Iptu Edi Dalianto serta seluruh personel dan Bhayangkari Polsek Batang Cenaku.

    Kapolres Inhu, Polda Riau, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aiptu Misran, Kamis siang diruang kerjanya menjelaskan, untuk memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Inhu dan seluruh Polsek jajaran telah mulai melaksanakan berbagai kegiatan internal maupun eksternal.

    Misalnya, sambung Misran, Polsek Batang Cenaku, Kamis pagi menggelar jalan santai sinergitas TNI-Polri, para tokoh Batang Cenaku serta ratusan masyarakat yang datang dari berbagai desa di Kecamatan Batang Cenaku.

    Dikatakannya, tidak hanya itu, seluruh Kepala Desa (Kades) di Kecamatan Batang Cenaku beserta perangkat juga turut menyemarakkan jalan santai dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara tersebut.

    "Bukan hanya sekedar jalan santai saja, namun panitia juga menyiapkan doorprize menarik, seperti handphone android, barang-barang elektronik dan lainnya," pungkas Misran. (LK/SH) 

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Sinergitas TNI - Polri, Polsek Batang Cenaku Gelar Senam dan Jalan Santai Bersama Para Toko
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar