Gubri Syamsuar Teken MoU dengan UII dan UNY

Daftar Isi

     

    LANCANGKUNING.COM,YOGYAKARTA, Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar berkunjung ke Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

    Kehadiran orang nomor satu di Riau ke Kota Pelajar itu, selain untuk menerima penghargaan Bidang Pendidikan Vokasi dari Kemendikbudristek RI, Syamsuar juga akan bertamu ke dua perguruan tinggi (PT) di Yogyakarta.

    Dua PT itu, yakni Universitas Islam Indonesia (UII) dan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

    Tentu saja kehadiran Gubri Syamsuar ada maksud strategis, yakni ingin menjalin kerjasama di bidang pendidikan.

    "Insya Allah, pada Senin (29/05/2023) besok, selain menerima penghargaan dari Kemendikbudristek RI, Pak Gubri Syamsuar juga akan menandatangani MoU kerjasama dengan UII dan UNY," ulas Kadiskominfotik Provinsi Riau, Erisman Yahya melalui rilisnya kepada media, Minggu (28/05/2023).

    Gubri berharap, ke depan lebih banyak anak-anak Riau yang bisa mengenyam pendidikan baik di UII maupun UNY. 

    "Dua PT ini kan termasuk kampus yang terbaik di Indonesia. Banyak alumninya yang sukses dan menjadi petinggi di negeri ini. Kita berharap semakin banyak anak-anak Riau bisa melanjutkan studi di dua PT ini," ungkap Erisman, seraya menambahkan bahwa sebelumnya Gubri Syamsuar juga sudah menjalin kerjasama dengan PT ternama lainnya di Indonesia, seperti UI, UGM maupun IPB.

    Khusus pendidikan vokasi, Riau adalah provinsi pertama di Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan vokasi berdasarkan Peraturan Gubernur Riau (Pergubri). 

    "Terobosan yang dilakukan Gubernur ini ternyata diapresiasi oleh Pemerintah Pusat dalam hal ini Kemendikbudristek RI. Bahkan diterapkan secara nasional," pungkas Erisman.(rie/mcr)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Gubri Syamsuar Teken MoU dengan UII dan UNY
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar