AMM Kampar Gelar Diskusi Publik di SMA Muhammadiyah Bangkinang

Daftar Isi

    Foto: Pengurus AMM Kabupaten Kampar usai acara Diskusi Publik foto bersama dengan para narasumber dan pemateri pada hari Sabtu (07/01/2023) siang, kemarin di Gedung Graha  Seni Budaya, SMA Muhammadiyah Bangkinang, Bangkinang Kota.

     

     

    Lancang Kuning, KAMPAR - Pengurus Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Kabupaten Kampar menggelar kegiatan Diskusi Publik, bertempat di Gedung Graha Seni Budaya, SMA Muhammadiyah Bangkinang, pada hari  Sabtu (07/01/2023) pagi hingga siang.

    Diskusi Publik ini dimulai pada pukul 09:30-11:45 WIB, di Kabupaten Kampar dengan tema yang diangkat yakni “MENYONGSONG PERBEDAAN KEYAKINAN DALAM MEREKAT KEBHINEKAAN DI INDONESIA”. 

    AMM ini merupakan 4 organisasi otonom Muhammadiyah yang terdiri dari Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Kampar, Nasyiatul Aisyiyah Kabupaten Kampar, Pimpinan  Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Kabupaten Kampar dan Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Kampar. 

    Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Kampar Almy Zarlis mengatakan bahwa jumlah peserta yang menghadiri kegiatan tersebut yaitu 100 orang. 

    Diskusi Publik ini menghadirkan langsung narasumber dari Perwakilan Kapolres Kampar yakni Kasat Binmas AKP Era Maifo, Perwakilan Dandim 0313/KPR yakni Pasi Personalia Kapten Inf Diding Supriadi.

    Selain itu, narasumber yang hadir terdiri dari Liston Sihombing sebagai Penyuluh Agama Kristen, Kementerian Agama Provinsi Riau, 

    Sedangkan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kampar turut memberikan materi yakni Ustadz H. Syamsuatir yang menjabat Sekretaris Umum. (LK/Rif) 

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel AMM Kampar Gelar Diskusi Publik di SMA Muhammadiyah Bangkinang
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar

    Berita Terkait