PKPU HI Riau Latih Masyarakat Tenayan Raya Olah Ikan Patin Jadi Produk Bernilai Ekonomi

Daftar Isi

    LANCANGKUNING.COM - Ikan patin adalah ikan khas dari sungai-sungai yang ada di Riau. Kini ikan patin tak hanya hidup di sungai, namun bisa ditemui di kolam-kolam milik masyarakat. Karena rasa gurih dan lezatnya, masyarakat membudidayakan ikan patin.

    Di Tenayan Raya Pekanbaru, ikan patin disulap oleh masyarakat menjadi olahan ikan yang memiliki nilai jual.

    Melalui kegiatan dapur bisnis, masyarakat Rumah produksi Kelurahan Bencah Lesung, Tenayan Raya Pekanbaru mengolah makanan berbahan dasar ikan patin menjadi opak ikan patin, nugget ikan patin, dan bakso pelangi ikan patin.

    Kegiatan Dapur bisnis ini dimotori oleh organisasi kemanusiaan nasional PKPU Human Intiative kantor cabang Riau bersama YBM PT PLN Wilayah Riau dan Kepulauan Riau.

    Produksi olahan ikan patin masyarakat Pekanbaru. Foto dok (pribadi)

    Cara memproduksi ikan patin menjadi produk unggulan ini dibimbing oleh dosen jurusan Teknik Hasil Perikanan Fakultas Perikanan Universitas Riau, Ir. Syahrul, MS.

    Menurut syahrul, dapur bisnis harus diseriuskan untuk membantu memberdayakan masyarakat, terutama dalam bidang ekonomi.

    "Ini mampu mendukung gerakan nasional yaitu gerakan makan ikan (Gemarikan)," ujarnya, Jumat (30/11/2018).

    Ningsih, salah satu masyarakat yang mengelola rumah produksi program Desa cahaya mengaku senang karena ada yang membina mereka untuk terampil mengolah ikan patin.

    "Alhamdulillah, kami terbantu untuk mengolah ikan patin disini," terang Ningsih.

    Sementara itu, pimpinan kantor cabang PKPU Human Intiative Riau, Afrizal akan terus mendorong dan membina masyarakat agar memanfaatkan ikan patin menjadi produk yang bernilai ekonomi.

    "Memberikan edukasi kepada masyarakat terutama pembinaan dalam membangun subuah usaha yang bernilai ekonomi yang ramah dan terjangkau oleh masyarakat menengah kebawah terutama untuk jajanan anak-anak," ujar Afrizal. (*)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel PKPU HI Riau Latih Masyarakat Tenayan Raya Olah Ikan Patin Jadi Produk Bernilai Ekonomi
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar