Buka Kejurda Renang, Pj Sekda Riau: Ini Membangkitkan Gairah Olahraga

Daftar Isi

    Foto: Pj Sekda Riau Membuka Kejurda Renang di Rumbai

     

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi Riau, Masrul Kasmy menghadiri dan memberikan arahan sekaligus membuka acara Kejuaraan Daerah (Kejurda) cabang olahraga renang Provinsi Riau. Acara ini bertempat di Sport Center Aquatik Rumbai, Pekanbaru, pada Sabtu, 26 Juni 2021.

    Acara Kejurda renang ini diadakan mulai tanggal 25 hingga 27 Juni 2021. Ikut hadir mendampingi, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau, Boby Rachmat, serta Kepala Dispora kabupaten kota yang ikut hadir. Turut hadir juga Ketua KONI Provinsi Riau Raja Marjohan Yusuf, Ketua Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Provinsi Riau, dan tamu undangan lainnya.

    Dalam sambutannya, Pj Sekdaprov Riau, Masrul Kasmy mendukung penuh acara Kejurda Cabang Olahraga Renang tahun 2021 ini. Meskipun dalam kondisi Pandemi Covid-19. Ia berpesan kegiatan yang dilaksanakan harus tetap mempedomani protokol kesehatan Covid-19.

    "Kejurda cabang olahraga renang ini adalah even yang membanggakan di tengah pandemi Covid-19. Saya kira ini manfaat yang luar biasa," sebut Masrul Kasmy, Sabtu, (26/06/2021), dikutip dari mediacenterriau. 

    Lanjut dia, even olahraga ini juga dapat menghidupkan suasana masyarakat yang hadir menyaksikan tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

    "Ini menghidupkan kembali, dan membangkitkan semangat anak bangsa agar berprestasi meskipun dalam pandemi Covid-19. Begitu juga suasana kehidupan masyarakat. Tetap mempedomani protokol kesehatan. Dengan cara ini dapat membangkitkan kembali ekonomi aktivitas masyarakat," katanya.," sebutnya.(MC Riau. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Buka Kejurda Renang, Pj Sekda Riau: Ini Membangkitkan Gairah Olahraga
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar