Ancam Laporan Balik Kejari Hadiman, Bupati Kuansing Andi Putra tak Gentar

Daftar Isi

    LANCANGKUNING.COM,KUANSING-Pasca dilaporkan dalam dugaan pemerasan oleh Bupati Kuansing Andi Putra hingga Rp1,1 miliar, Kepala Kejaksaan Negeti Kuantan Singingi Hadiman SH MH, membantah atas tuduhan yang dilaporkan Andi Putra dan ancam melapor balik.

    “Tidak ada lah (pemerasan). Uang Rp1 miliar pun saya dikasih, mau disuap saya tak mau. Ada buktinya, orang mau coba (suap). Kasus sedang bergulir,” tegas Hadiman.

    Jika nanti tidak terbukti melakukan pemerasan, Hadiman menyatakan akan melaporkan kembali orang-orang yang telah mencemarkan nama baiknya ke aparat hukum.

    “Saya akan laporkan balik. Siapa yang melaporkan akan saya lapor balik. Bisa ke Polres atau ke Polda,” tegas Hadiman.

    Sebaliknya, Bupati Kuantan Singingi Andi Putra SH MH melalui Pengacaranya, Dodi Fernando SH MH ketika diminta komentarnya mengatakan, pihaknya tak gentar dan mempersilahkan Kepala Kejaksaan Negeri Kuansing melapor balik.

    "Adanya ancaman pihak yang kami laporkan akan melaporkan balik atas pencemaran nama baik, kami persilahkan saja, apa lagi ini bapak itu penegak hukum. Monggo saja, kami tunggu, dan sebagai warga negara yang taat hukum akan kami layani sesuai ketentuan hukum yang berlaku," ujar Dodi Fernando.

    Sebelimnya, Kejari Kuansing Hadiman  membantah menyuruh orang meminta uang dalam kasus di DPRD Kuansing. “Tidak benar itu,” tegas Hadiman.

    Terkait oknum honorer yang mengatasnamakan Kajari saat meminta uang, Hadiman mengetahuinya. Diduga ada unsur sakit hati hingga oknum tersebut membawa-bawa namanya untuk meminta uang.

    “Honorer itu dulu tinggal di rumah saya. Jadi ajudan saya. Di rumah dia makan, tidur di rumah, bareng ke kantor, ngetik-ngetik. Dulu di Pidsus juga sebelum jadi Kajari. Difasilitasi,” sebut Hadiman.(jb)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Ancam Laporan Balik Kejari Hadiman, Bupati Kuansing Andi Putra tak Gentar
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar