Berikut Kegiatan SIXNATURE STIFAR Riau di Bulan Ramadhan

Daftar Isi

    Foto: Berbagi Takjil. 

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Komunitas SIXNATURE STIFAR bersama IZI (Inisiatif Zakat Indonesia) Riau melakukan kegiatan berbagi takjil dan paket ifthor di Pekanbaru, Sabtu (24/4/21). Giat ini sudah yang ke 7 kalinya dilaksanakan untuk membantu masyarakat kurang mampu. 

    Selain itu juga, hal ini bentuk keprihatinan komunitas terhadap tingginya angka Covid-19 di Provinsi Riau serta bencana banjir yang dirasakan oleh warga Kota Pekanbaru saat ini. 

    Menurut Sandika Saputra, selama kegiatan berlangsung masyarakat sangat menyambut baik kegiatan tersebut. " Masyarakat senang dalam giat kami karena bisa meringankan beban mereka seperti takjil buka puasa yang layak ditengah keterbatasan," ucapnya. 

    Kegiatan ini lanjut Sandika, akan masih dilaksanakan pada beberapa waktu mendatang sebagai wujud kepedulian mahasiswa akan keterbatasan yang ada pada masyarakat. " Semoga dengan adanya kegiatan bidang sosial ini dapat menjadi motivasi bagi komunitas lain untuk melakukan kegiatan yang saja," tambahnya. 

    Kalau tak ada halangan pada tanggal 26 April hingga 1 Mei 2021 mendatang berbagi takjil serta penyerahan sembako ke panti asuhan dan penyerahan santunan anak yatim dilaksanakan. 

    Sisi lain, Yoprion selaku koordinator kegiatan menambahkan bahwa dalam menyalurkan bantuan ini bermanfaat bagi warga banyak. Selain itu juga, kami dari komunitas sampaikan terimakasih kepada pemberi donasi. " Mudah-mudahan bantuan dari kawan-kawan tidak terhenti sampai di sini. Karena insyaallah selanjutnya dari sixnature beserta organisasi lain akan melanjutkan acara seperti ini di tiap minggunya selama bulan ramadhan," tutupnya. (Dan/LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Berikut Kegiatan SIXNATURE STIFAR Riau di Bulan Ramadhan
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar