Hanya Alasan Wartawan, Mandor Ini Nekad Ngaku Jadi Marinir TNI

Daftar Isi


    Foto: Marinir gadungan diciduk prajurit Brigif 4/Mar/BS. (Dispen Kormar TNI AL)

    Lancang Kuning – Ada-ada saja yang dilakukan oleh Markus Erik ini. Di-era keterbukaan seperti saat ini, Markus masih berani bertindak konyol. 

    Dia mengaku-ngaku sebagai Anggota Korps Marinir TNI AL demi kepentingannya, padahal dia seorang mandor yang bertanggung jawab atas proyek pembangunan saluran irigasi di Kelurahan Karang Maritim, Kecamatan Panjang, Bandar Lampung. Sehingga Markus harus menanggung akibatnya sendiri karena mengaku sebagai Anggota Marinir palsu.

    Prajurit Brigade Infanteri 4/Marinir/BS telah mengamankan seorang pria asal Padang Cermin, Lampung, Markus Erik (24 tahun) pada hari Sabtu, 10 Oktober 2020. Markus diciduk prajurit Marinir TNI AL gara-gara dirinya mengaku sebagai seorang prajurit Marinir TNI AL.

    Baca Juga: Parah, Payudara Pelayan Wanita Dicolek

    "Brigade Infanteri 4 Mar/BS, Pesawaran, Lampung mengamankan seorang pria bernama Markus Erik yang mengaku sebagai anggota Korps Marinir saat didatangi wartawan yang mencoba melakukan konfirmasi perihal realisasi pelaksanaan proyek irigasi di Kelurahan Karang Maritim, Kecamatan Panjang, Bandar Lampung," dikutip VIVA Militer dari akun instagram resmi Korps Marinir TNI AL, Rabu, 14 Oktober 2020, seperti dilansir LKC dari Viva.co.id

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    Menurut keterangan Dispenmar TNI AL, setelah dilakukan pemeriksaan secara intensif, Markus mengaku sebagai prajurit pasukan elit TNI AL untuk menakut-nakuti wartawan agar proyek irigasi yang dikerjakannya tidak diberitakan sebuah media massa di Bandar Lampung.

    Akibat ulah konyolnya itu, Markus pun mendapatkan hukuman dari Korps Marinir Brigif 4/Mar/BS untuk meminta maaf secara terbuka kepada seluruh prajurit Marinir TNI AL karena telah mencemarkan nama baik Korps Marinir TNI AL. 

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    Dalam video pendek yang disiarkan Dispenmar TNI AL, wajah Markus terlihat pucat basi. Dia mengungkapkan alasan dirinya mengaku sebagai anggota Marinir gadungan di hadapan prajurit Marinir sungguhan. Markus pun langsung menundukkan kepalanya dan mengangkat kedua tangannya ke atas memohon ampun atas perbuatan konyolnya itu.

    "Salam, saya Markus Erik. Saya mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada Marinir atas kesalahan yang telah saya lakukan, yaitu mengaku sebagai anggota Marinir pada saat ada wartawan yang datang ke tempat kerja saya, padahal saya bukan marinir. Sekali lagi saya memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh prajurit Marinir dan warga atas kesalahan yang telah saya perbuat. Dan saya berjanji tidak akan melakukannya lagi, terima kasih. Salam," kata Markus Erik sang anggota Marinir gadungan dengan memelas. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Hanya Alasan Wartawan, Mandor Ini Nekad Ngaku Jadi Marinir TNI
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar