Gubri Lepas Keberangkatan Calon Praja IPDN Angkatan XXXI Asal Riau

Daftar Isi

    Foto: Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar saat melepas keberangkatan sekaligus memberi pengarahan kepada Calon Praja IPDN asal Provinsi Riau Angkatan XXXI ke Kampus IPDN Jatinangor.

    Lancang Kuning, PEKANBARU -- Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar melepas keberangkatan sekaligus memberi pengarahan kepada Calon Praja IPDN asal Provinsi Riau Angkatan XXXI ke Kampus IPDN Jatinangor, di Halaman Rumah Dinas Gubri, Senin (05/10/2020).

    Dalam kesempatan tersebut, Gubri mengucapkan selamat kepada para Calon Praja IPDN asal Riau yang telah lulus dalam seleksi dan siap mengikuti pendidikan di kampus IPDN Jatinangor.

    Baca Juga: Kunjungan Keakraban Seribu Restu di Pantai Koneng Dumai, Ini yang Dibahas

    Ia menjelaskan, nantinya Calon Praja asal Riau ini akan bergabung dengan seluruh utusan daerah se Indonesia. Menurutnya, suatu kebanggaan bagi orang tua calon praja dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau karena putra-putri terbaik Riau telah berhasil lulus mengikuti seleksi sekolah kedinasan tersebut.

    Untuk itu, Sebut Syamsuar, sudah semestinya Calon Praja asal Riau membuktikannya dengan kesungguhan belajar dan mengikuti perkuliahan dengan sebaik mungkin sehingga bisa lulus tepat waktu dan menjadi pemimpin yang membanggakan Provinsi Riau.

    "Kemarin diseleksi langsung oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), lulus lah 1.200 Calon Praja se Indonesia yang akan bergabung diantaranya ada dari Riau," katanya.

    Datuk Seri Setia Amanah mengatakan, sekolah di IPDN dibiayai oleh negara dari hal terkecil sampai urusan-urusan lainnya disediakan negara, tugas calon praja adalah belajar dengan sungguh-sungguh dan mengikuti seluruh aturan yang ada.

    Baca Juga: Saham yang Perlu Diperhatikan kala Trump Terinfeksi Corona

    Baik selaku pimpinan Riau sekaligus alumni IPDN, Gubri berharap Calon Praja Riau yang dilepasnya tersebut memiliki semangat juang sebagai calon pemimpin bangsa dan kader IPDN yang tangguh kedepannya.

    "Nanti ada latihan militer, latihan fisik, ikuti saja apa yang diperintahkan oleh pimpinan IPDN. Yakinkah semua yang diberikan itu ada manfaatnya," tuturnya.

    Pada pelepasan Calon Praja IPDN Angkatan XXXI ini, Gubri didampingi oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah, Ikhwan Ridwan bersama staff lainnya. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Gubri Lepas Keberangkatan Calon Praja IPDN Angkatan XXXI Asal Riau
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar