Daftar Isi
Foto: Ashraf Sinclair dan Bunga Citra Lestari atau BCL. (Kumparan)
Lancang Kuning – Penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL), belum lama ini mengunggah sebuah video mengharukan ke Instagram pribadinya, @bclsinclair. BCL mengunggah video yang menampilkan kebersamaan dirinya dengan sang anak dan mendiang suami, Ashraf Sinclair.
Baca juga: Tempat Wisata di Riau
Dalam video yang berdurasi selama 41 detik itu, BCL terlihat sedang bercanda bersama dengan Ashraf dan Noah Sinclair. Dalam video tersebut, mereka bertiga tampak bahagia dan ceria saat menghabiskan waktu bersama.
Baca juga: Makanan Khas Pekanbaru
“When someone you love becomes a memory, the memory becomes a treasure,” tulis BCL sebagai caption dalam unggahan tersebut, dikutip VIVA, Sabtu, 26 September 2020, dilansir dari Viva.co.id
Foto: Tangkapan layar IG BCL
Video itu pun mendapat banyak respons dari warganet. Hingga artikel ini dibuat, video itu sudah mendapat lebih dari 9 ribu komentar. Banyak warganet yang dibuat terharu oleh unggahan BCL tersebut.
Baca juga: Vanuatu Kena 'Tampar' Delegasi RI di Sidang PBB
“Hal yang paling aku takutkan setiap hari adalah membayangkan aku bangun tanpa suamiku, entah bagaimana aku dan anakku. Bisakah aku sekuat kak Unge bisakah aku berdiri lagi. Bisakah aku jalani hari lagi. Selalu dan selalu ketakutan itu ada. Namun aku tahu semua yang bersamaku akan pergi juga. Entah aku dulu atau suamiku bahkan anakku,” tulis warganet di kolom komentar unggahan BCL tersebut.
“Jika aku jadi kamu, aku enggak akan setegar itu kak,” tulis warganet lain.
Baca juga: 4 Tanda-tanda Kiamat Kecil Menurut Hadits Nabi
Seperti yang sudah diketahui, Ashraf Sinclair meninggal dunia pada tanggal 18 Februari 2020, karena serangan jantung. Jenazah Ashraf Sinclair dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat. (LK)
Komentar