1 Orang Positif Rapid Test Covid-19 di Siak

Daftar Isi

    Foto: Istimewa

    Lancang Kuning, SIAK -- Pemerintah Kabupaten Siak menggelar rapid test ke warga yang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kecamatan Tualang sebanyak 174 orang, Kamis (7/5) di gedung olahraga Tualang. Hasilnya satu orang dinyatakan positif covid-19.

    Warga tersebut bernama inisal I (54), nama bersangkutan terus dipantau dan dilakukan pemeriksaan sebanyak dua kali.

    Baca Juga: Jokowi: Kita Beruntung Sejak Awal Pilih PSBB Bukan Lockdown

    "Untuk berikutnya, kita akan lakukan swab test terhadap pasien ini apakah dinyatakan positif atau negatif," kata juru bicara gugus tugas penanganan covid-19 Kabupaten Siak dr Tonny Chandra, di lokasi.

    Pasien yang dinyatakan positif ini disiapkan tempat isolasi mandiri yang terkoordinir, dan selanjutnya dilakukan PCR.

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    Tonny menjelaskan, tempat isolasi mandiri bagi pasien yang dinyatakan positif tersebut adalah di Asrama Haji Siak yang telah disiapkan untuk pasien covid-19.

    "Kita akan telusuri juga nanti, apakah pasien ini mempunyai riwayat perjalanan di daerah transmisi lokal atau bagaimana," jelasnya.

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    Selain warga, rapid test tersebut dilakukan ke tenaga kesehatan, TNI dan Polri yang bertugas dan berinteraksi langsung di lapangan. (Gs)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel 1 Orang Positif Rapid Test Covid-19 di Siak
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar