Daftar Isi
Foto: Ilustrasi
LancangKuning.com -- Tikus memang sering kali mengganggu jika hadir di rumah karena dapat menyebabkan banyak penyakit seperti Leptospirosis, Salmonellosis, Rat Bite Fever, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Cek Link Pendaftaran CPNS 2019 di sscasn.bkn.go.id, Perhatikan Hal-hal Berikut
Rumah kamu banyak dihuni tikus dan kamu sudah lakukan banyak cara untuk mengusir nya namun gagal?
Disini kami punya beberapa tips ampuh untuk mengusir tikus dengan menggunakan bahan rumahan. Simple banget bukan, selain cara ini murah meriah tapi juga ampuh untuk usir tikus.
Bagaimana caranya? Cek disini, yuk!
1. Kapur barus yang dijamin super ampuh
Selain membasmi kecoa dan semut, kapur barus dipercaya ampuh untuk mengusir tikus. Letakkan beberapa kapur barus ditempat yang sering dilintasi oleh tikus.
Hindari menempatkan kapur barus di tempat yang mudah dijangkau oleh anak-anak karena ini sangat berbahaya jika mereka memasukkan ke dalam mulut.
Baca Juga: Tempat Wisata di Riau
Sebaiknya, jangan memegang kapur barus dengan tangan kosong ya. Gunakan sarung tangan agar lebih aman dan selalu ingat untuk mencuci tangan setelah memegang kapur barus.
2. Nggak hanya buat mencuci, deterjen juga bisa basmi tikus
Campur 2 sendok deterjen dengan seperempat gelas air dan 2 cangkir amonia dalam mangkuk. Tempatkan pada tempat di mana tikus sering muncul.
Ramuan ini akan membuat tikus merasa nggak nyaman karena mereka tidak tahan dengan bau amonia.
3. Minyak peppermint nggak disukai oleh tikus lho
Jika Mama ingin membunuh tikus secara alami dengan bahan rumahan, Mama cukup mencelupkan bola kapas ke dalam minyak peppermint dan menempatkannya di dekat lubang tikus, dilansir Popmama.com.
Bau mint itu sendiri akan mengecilkan paru-paru mereka dan dianggap bisa membunuh mereka.
4. Habis potong rambut, jangan dibuang ya rambutnya karena bisa digunakan untuk mengusir tikus
Tikus nggak tahan melihat rambut manusia.
Alasannya karena tikus biasanya cenderung menelan rambut, yang bisa membunuhnya.
Ini bisa menjadi cara efektif untuk mengusir tikus.
Baca Juga: Ini Tandanya Kalau Tubuh Kamu Sudah Mendapatkan Cukup Air
Potong beberapa helai dan letakkan ke dalam lubang tikus, atau di tempat yang paling sering mereka kunjungi.
5. Selain bumbu makanan, lada juga bisa menyingkirkan tikus
Bau pedas dari lada akan membuat tikus kesulitan bernapas.
Cukup taburkan lada yang dihancurkan di sekitar sudut dan lubang di mana mereka berada.
Mama akan melihat hasil positif. Ulangi proses ini jika perlu.
6. Daun salam akan membuat tikus pergi dari rumah Mama. Bye!
Tikus menganggap daun salam sebagai makanan mereka dan tikus akan cenderung memakannya.
Tapi, saat memakannya tikus akan terbunuh.
Letakkan beberapa daun salam di daerah rawan tikus.
Terus ulangi proses ini sampai semuanya hilang.
Baca Juga: Susunan Acara Kongres PSSI Hari Ini
7. Tikus juga takut bawang
Ini adalah obat yang sangat efektif untuk menyingkirkan tikus secara alami.
Bau bawang bombay yang menyengat akan membuat tikus nggak lagi menghantui rumah Mama.
Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru
Iris saja bawang dan simpan di dalam atau dekat lubang tempat mereka masuk ke dalam rumah.
8. Bedak bayi juga nggak disukai tikus
Meskipun metode ini tidak begitu efektif, namun Mama dapat mencobanya. Taburkan bedak bayi di sudut dan di sekitar area yang rawan tikus.
Bubuk ini meracuni tikus dan membantu Mama menyingkirkannya sampai batas tertentu. Itulah bahan-bahan rumahan yang bisa Mama gunakan untuk menyingkirkan tikus di rumah. Ada yang sudah pernah coba
Komentar