Akreditasi Jurusan Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al-anwar

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Sekolah tinggi atau perguruan tinggi adalah sebuah lembaga yang menyelenggarakan pendidikan kepada mahasiswa atau peserta didik  dengan tujuan untuk menjadikannya sebagai masyarakat yang mampu di bidang akademik serta profesional dalam bidangnya.

    Bukan hanya itu tujuan kita masuk perguruan tinggi, tetapi kita juga harus dapat mengembangkan ide dan pikiran kita seperti, mengembangkan ilmu pengetahuan, menerapkan ilmu pengetahuan tersebut,  dan tidak lupa dengan seni dan ilmu teknologi yang harus kita beri pengabdiannya kepada masyarakat luas, sekolah tinggi sangatlah banyak di negara kita indonesia dari sabang sampai merauke, walaupun berbeda beda, tetapi tetap satu tujuannya, yaitu mencerdaskan anak – anak bangsa indonesia. Kampus swasta yang dibangun dengan izin keputusan menteri pendidikan nasional republik indonesia pada tanggal 26 oktober tahun 1998. Dengan nomor SK dirjen dikti 514/D/T2004 tanggal 10 februari tahun. 2004 : No 3270 /D/T/2008 tanggal 17 september th.2008 : No 12075/D/T/K-VII/2012 tanggal 25 mei th.2012 yang menyelenggarakan hal ini yaitu yayasan sekolah tinggi ilmu ekonomi al-anwar mojokerto.

    Baca juga : Tempat Wisata di Pekanbaru

    Sekolah tinggi ilmu ekonomi ini dibangun berlandaskan pancasila yang  mengintegritaskan penerapan ilmu pengetahuan, ekonomi, teknologi dan juga kesenian untuk pengabdian di masyarakat dengan cara menyelenggarakan kegiatan melopori diri, ikhtiar untuk merintis, dan pembangunan masyarakat.

    Bukan hanya itu, Sekolah tinggi ini bertugas untuk menghantar  alumni – alumni SMK/SMA yang bergabung dalam sekolah tinggi ini kepada kemampuan ilmu yang profesional dan ahli dalam bidang akuntansi dan bidang management dengan kurikulum yang sejalan dengan kebutuhan di dunia kerja.

    Sekolah tinggi ilmu ekonomi al- anwar juga mempunyai rencana strategis untuk menghantarkan mahasiswa- nya, dengan cara menentukan pendidikan apa yang akan digeluti. Pilihannya ada dua program studi, yakni program studi akuntansi dan management yang berjenjang pendidikannya S1. Jumlah Dosen penanggung jawab Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al-anwar sebanyak 45 Dosen. Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al-anwar berada di jalan raya Brangkal no.70, sooko 61361 Jawa timur, Indonesia.

    Baca juga : Tempat Wisata di Riau

    JUMLAH JURUSAN : 2

    Prodi

    Status

    Jenjang

     

    Dosen : mahasiswa

     

     

    Akreditasi

     

    Management

    Aktif

    S1

    1 : 56

     

    C

     

    Akuntansi

    Aktif

    S1

    1  : 44

     

    C

     

     

    VISI Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al-anwar :

    • Menjadi pusat pengembangan pendidikan dalam bidang keahlian ekonomi yang profesional, beradab, beretika dan berdaya saing kuat di tingkat nasional.

    MISI Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al-anwar :

    • Menunaikan pendidikan untuk menciptakan lulusan yang memiliki keahlian dalam bidang akuntansi dan management.
    • Menunaikan kerja sama dengan kemitraan yang saling menguntungkan dengan kampus, lembaga terkait, dunia industri dan dunia usaha dalam bidang akuntansi dan management.
    • Mengadakan pengajaran pendidikan, pengabdian dengan masyarakat, melakukan penelitian sebagai wujud menyebarkan wawasan ilmu pengetahuan teknologi dalam bidang akuntansi dan management.
    • Mengadakan pendidikan untuk menciptakan lulusan yang berkualitas dengan kemampuan intelektual yang tinggi, daya nalar tinggi, adaptif dan tanggap terhadap perubahan di bidang akuntansi dan management.
    • Menghasilkan manusia yang beriman, bertakwa, dan berjiwa pancasila.

    Baca juga : Akreditasi Jurusan Kampus Akademi Kebidanan Pamenang

    Fasilitas dan Prasarana Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al-anwar :

    • Perpustakaan yang lengkap dengan literatur, koleksi buku – buku perpajakan, keuangan, akuntansi, management, kependidikan, ekonomi, perdagangan, bisnis majalah yang di update setiap 3 sampai 6 bulan sekali.
    • Ruang kuliah yang nyaman, berlantai tiga milik sekolah tinggi ilmu ekonomi al- anwar, AC, untuk jaminan kenyamanan dan ketenangan dalam belajar.
    • Laboratorium komputer, untuk keterampilan profesionalisme tenaga ahli melalui laboratorium, semua perangkat baik audio maupun komputernya menggunakan teknologi terbaru untuk kegiatan dan kenyamanan belajar
    • Proses pengajaran, pembinaan mahasiswa diluar jam perkuliahan yang bertujuan untuk mengembangkan keahlian dalam bidang minat bakat melalui unit kegiatan masyarakat.
    • Musholla, tempat ibadah yang nyaman untuk beribadah, melaksanakan kewajiban, menjadi manusia yang baik
    • Asrama mahasiswa, adanya asrama mahasiswa sebagai tempat hunian mahasiswa yang berasal dari luar kota atau daerah yang jauh dari kampus
    • Beasiswa, dari kopertis, yayasan, dan gubernur jawa timur yang bertujuan untuk meringankan beban mahasiswa (Fadil).

     

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Akreditasi Jurusan Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al-anwar
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar