Asap Masih Tebal Jokowi Tinjau Karhutla di Pelalawan

Daftar Isi

    Pangkalan Kerinci - Presiden RI Ir H Joko Widodo mengunjungi Desa Merbau, Kecamatan Bunut, Kabupaten Pelalawan, Riau, untuk melihat langsung penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), Selasa (17/9).

    Presiden dan rombongan tiba dilokasi Karhutla dengan menggunakan tiga helikopter jenis Puma milik TNI dan Polri.

    Kedatangan presiden dilokasi pendaratan Helipad Lapangan Bola Desa Merbau, disambut kabut asap yang cukup tebal hasil dari Karhutla yang terjadi beberapa waktu yang lalu.

    Rombongan presiden langsung disambut Bupati Pelalawan HM Harris beserta  jajarannya. Terlihat Bupati berbincang sebentar lalu kemudian masuk kedalam bus untuk melanjutkan perjalanan darat menuju lokasi.

    "Sekitar 5 KM dari lokasi pendaratan jauhnya," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pelalawan Hadi Fanandio kepada media dilokasi Helipad. (ton)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Asap Masih Tebal Jokowi Tinjau Karhutla di Pelalawan
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar