Mahasiswa KKN Tematik Infrastruktur Unri 2019 Gelar Sosialisasi Pupuk Kompos di Desa Pasir Utama

Daftar Isi

    LANCANGKUNING.COM - Tim mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Infrastruktur Unri 2019 Desa Pasir Utama telah melaksanakan sosialisasi Pupuk Kompos dan Sosialisasi Tepat Guna IPAL, Sabtu (3/8/2019).

    Program yang digagas oleh mahasiswa KKN ini untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai potensi Desa yang ada. Demikian diterangkan oleh ketua kelompok KKN Unri desa Pasir Utama, Muhammad Yusup kepada Lancangkuning.com.

    Kegiatan sosialisasi pupuk kompos ini bekerja sama dengan Dosen Pembimbing Lapangan.

    "Seperti yang diketahui bahwa pupuk kompos alami merupakan alternatif pengganti pupuk kimia yang biasa digunakan oleh para petani. Pupuk kompos ini juga ramah lingkungan karena menggunakn bahan baku organik kotoran sapi dan jerami padi," ujar dosen lapangan, Komalasari, S.T, MT.

    Selain bahan organik tersebut bahan lain yang diperlukan untuk membuat pupuk kompos yaitu EM4.

    EM4 memiliki banyak manfaat seperti sebagai memperbaki sifat fisik, kimia dan biologi dari tanah.

    Selain itu juga memiliki manfaat untuk memfermentasikan bahan organik tanah dan untuk mempercepat dekomposisi meningkatkan kergaman mikroba yang sangat menguntungkan untuk tanah serta  meningkatkan nutrisi, kualitas dan kuantitas dari hasil pertanian.

    Setelah digelar sosialisasi pupuk kompos ini mahasiswa berharap agar masyarakat mampu memanfaatkan potensi yang ada dan mengaplikasikannya.

    Sosialisasi dilanjutkan dengan Sosialisasi Tepat Guna Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL) oleh pengurus IPAL Desa Pasir Utama.

    "Air limbah merupakan seluruh air buangan yang berasal dari hasil proses kegiatan sarana pelayanan kesehatan yang meliputi : air limbah domestik (air buangan kamar mandi, dapur dan air bekas pencucian)," sebut bapak Uci Sanusi.

    Air limbah yang dikelola oleh Desa Pasir Utama yakni air limbah yang berasal dari rumah tangga meliputi air limbah buangan kamar mandi, dapur dan air bekas pencucian.

    Air limbah dialirkan kedalam bak-bak penampungan, kemudian didalam bak-bak penampungan akan disaring menggunakan saringan lalu akan dialirkan kepenampungan besar kemudian akan dialirkan sebagai irigasi sawah.

    Harapan dari  Sosialisasi Tepat Guna Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL) yaitu agar tercipta lingkungan yang bersih dengan mengolah limbah rumah tangga dengan memasang pipa pipa untuk disambungkan ke bak bak penampungan IPAL.

    Sementara itu kepala Desa Pasir Utama, Sutarji mengapresiasikan kegiatan yang dibuat oleh mahasiswa KKN.

    "Kegiatan sosialisasi ini merupakan program kerja yang bernilai positif dan dapat meningkatkan potensi Desa sehingga dapat menjadi ramah lingkungan," cakap Sutarji. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Mahasiswa KKN Tematik Infrastruktur Unri 2019 Gelar Sosialisasi Pupuk Kompos di Desa Pasir Utama
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar