Berkah Ramadhan, Karang Taruna Sabak Permai Bagi Takjil 

Daftar Isi

    SIAK - Memasuki hari ke-26 Ramadhan, pemuda yang tergabung di dalam Karang Taruna Sabak Permai Kecamatan Sabak Auh,  Siak membagikan takjil kepada pengguna jalan yang melintasi jalan Jaya Mukti, setiap kenderaan yang lewat, baik kenderaan roda empat dan roda dua mereka bagikan takjil, Jumat (31/5/19).

    "Sebentuk rezeki dan berkah Ramadhan, kami Karang Taruna Sabak Permai membagikan takjil, ke pengendara yang lewat. Kemudian ini juga bentuk kami berbagi kesama-sama disempena bulan yang baik ini," kata Jailani pengurus Karang Taruna Sabak Permai  saat membagikan takjil.

    Pemuda yang ikut di dalam pembagian takjil itu berjumlah puluhan orang, terlihat antusias mereka memberikan takjil kepada pengguna jalan. Mereka mengartikan momen Ramadhan merupakan momen untuk berbagi sesama dengan menyisihkan rezeki mereka untuk kegiatan sosial tersebut.

    "Semoga tahun ke tahun, kegiatan seperti ini dapat kita lakukan," terang Jailani.

    Kegiatan itu bisa terlaksana, atas partisipasi pemuda dan masyarakat, serta dukungan dari pemerintahan Kampung.

    Salah seorang pengguna jalan yang melintas,  Ari mengatakan,  sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Karang Taruna itu, selain merupakan bentukan kegiatan yang dilakukan di dalam organisasi. Kegiatan seperti itu merupakan sebentuk kegiatan sosial yang harus dilakukan Karang Taruna,  sesuai dengan program-program yang harus dilakukan yang tercantum di dalam Karang Taruna itu sendiri.

    "Semoga kedepan, kegiatan tersebut terus berlanjut. Ini kegiatan positif, karena banyak pengguna jalan merupakan orang-orang yang sedang mudik atau orang yang sedang dalam perjalanan jauh, dengan adanya pembagian takjil ini, maka sedikot banyak terbantu mereka untuk beebuka puasa," tutup Ari. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Berkah Ramadhan, Karang Taruna Sabak Permai Bagi Takjil 
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar