Masjid Yang Menyediakan Menu Takjil Gratis

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Di bulan suci Ramadhan tentunya orang semakin banyak pergi ke masjid untuk melaksanakan sholat berjamaah dan taraweh. Beberapa masjid sudah mulai berbenah misalnya mencuci mukenah dan membersihkan sudut-sudut masjid dengan cara beramai-ramai dengan tujuan mendapatkan takjil gratis. Di beberapa kota besar sudah banyak masjid yang menyediakan takjil gratis

    Berikut beberapa masjid yang menyediakan takjil gratis sebagai berikut;

    1. Masjid Raya Bandung

    Setiap bulan Ramadhan tiba masjid ini selalu menyediakan hampir 2000 takjil gratis yang akan di bagikan kepada pengunjung masjid. Takjil yang dibagikan ini berisikan makanan ringan atau semacamnya yang bisa untuk membatalkan puasa oleh sebab itu masjid raya bandung ini sangat banyak dikunjungi oleh orang-orang yang ada di sekitarnya. Takjil disini sudahdisiapkan oleh para donator kas DKM masjid raya jawa barat

    1. Masjid Istiqlal

    Masjid ini adalah masjid yang menyediakan takjil yang berbeda beda setiap hari tertentu. Pada hari senin sampai dengan kamis masjid ini menyediakan sebanyak 3000 porsi takjil gratis, sedangkan pada hari sabtu danminggu akan menyediakan 4000 sampai dengan 5000 porsi hal tersebut bertujuan karena pada hari libur itu pasti banyak orang yang akan datang di masjid Istiqlal ini. Dan tidak hanya itu masjid ini juga menyediakan takjil di beberapa daerah yang ada di Indonesia

    1. Masjid Gedhel Kauman

    Masjid ini adalah masjid yang tertua di Indonesia biasanya menyediakan makanan khas bulan Ramadhan dan bukan makanan ringan melainkan makanan yang berat-berat. Menu andalan masjid ini adalah gulai kambing biasanya disediakan pada setiap hari kamis pengurus masjid ini menyediakan 1000 porsi makanan yang siap di bagikan secara gratis

    1. Masjid Pogung Raya

    Masjid ini berlokasikan di komplek fakutas teknik universitas gajah mada masjid ini menyediakan minuman khas gratis, minuman ini disediakan oleh pengurus masjid. Minuman tersebut adalah susu cokelat yang disediakan pada bulan suci Ramadhan saja, dan tidak hanya minuman masjid ini juga menyediakan makanan seperti galai kambing hingga gudeg, dan pastinya orang pengunjung akan puas dengan takjil yang akan di berikan oleh masjid tersebut

    1. Masjid Pekojan

    Masjid ini adalah masjid yang terletak di kota Semarang yang menyediakan makanan khas sudah lama yaitu sudah 200 tahun yang lalu. Makanan yang disediakan disini adalah bubur india makanan ini disediakan oleh kaum muslim keturunan Gujarat india namun masjid ini tidak banyak menyediakan makanan seperti masjid-masjid lainnya, masjid ini hanya menyediakan makanan sekitar 200 orang. Bubur india ini terbuat dari bahan beras yang dimasak menggunakan dua jenis santan yaitu santan kental dan santan cair dengan adukan bumbu seperti rempah-rempah, loncang, seledri , kayu manis dan jahe.

    1. Masjid Darussalam

    Masjid ini menyediakan takjil yang sederhana, masjid ini berada di solo yang menyediakan takjil jenis bubur khas banjar yaitu bubur samin. Makanan ini disediakan pada bulan Ramadhan saja selain dari itu masjid ini juga menyediakan kurma dan kopi susu sebagai takjil. Pengurus masjid disini menyediakan 1000 porsi bubur. Dan 200 porsi lainnya di bagikan kepada pengunjung masjid. Dan sisa nya dibagikan kepada masyarakat sekitar masjid.

    1. Masjid Sabilurrosyad

    Masjid ini berlokasikan di Bantul yang menyediakan takjil bubur sayur lodeh setiap harinya di bulan Ramadhan. Makanan tersebut dibuat karena gotong royong oleh warga sekitar. Warga disini biasanya menyediakan untuk 500 orang pengunjung masjid

    Nah, buat kamu yang berkebetulan sedang berada di salah satu kota tersebut anda bisa mendatangi masjid-masjid yang menyediakan makanan takjil gratis itu.(Satria)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Masjid Yang Menyediakan Menu Takjil Gratis
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar