Ini Pesan Wabup Jamiludin Kepada Seluruh JCH Rohil

Daftar Isi

    Foto: Humas

    LancangKuning.Com, ROHIL - Wakil Bupati Kabupaten Rokan Hilir Jamiludin, membuka kegiatan bimbingan manasik haji Tahun 2019, di Gedung Pertemuan H.Misran Rais Bagansiapaipai, Kamis-(25/4/2019).

    Acara pembukaan manasik haji dihadiri oleh Kemenag Rohil dalam hal ini di wakili oleh Kasi Haji, H.Hasbullah,Kabag Kesra, M Zen, para Staf Kemenag Rohil serta 245 jemaah calon haji (JCH) se Rokan Hilir.

    Dalam sambutannya, Wabup Rokan Hilir menyampaikan, Kegiatan manasik haji merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya pada musim haji untuk mempersiapkan pembekalan ilmu kepada Jamaah Calon Haji (JCH) Rokan Hilir.

    "Dengan adanya bimbingan manasik haji ini dapat lebih memperdalam ilmu manasik haji sehingga JCH dapat betul-betul menjalankan ibadah haji dengan sempurna tanpa ragu-ragu lagi," kata Jamiludin.

    Ia mengingatkan kepada seluruh JCH untuk selalu fokus mencernati pengarahan dan bimbingan haji yang disampaikan oleh nara sumber.

    "Sesuai pengalaman, Calon Jemaah Haji (JCH) hendaknya selalu menjaga pola makan dan minuman, yang paling penting ikuti panduan-panduan yang disampaikan oleh nara sumber," pintanya.

    "Kepada petugas yang diutus oleh Pemkab Rohil, saya himbau laksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab, dan sesuai dengan peratuaran yang berlaku.Berikan pelayanan semaksimal mungkin kepada JCH, supaya para JCH merasa nyaman dan tentram dalam melaksanakan ibadah haji, " harapnya.

    Sementara itu, Kabag Kesra Rohil, M.Zen menerangkan bahwa pelaksanaan manasik dilaksanakan selama empat hari, dimulai dari tanggal 24 April s/d 28 April 2019 di gedung pertemuan H.Misran Rais yang di ikuti oleh 245 orang JCH se Rokan Hilir.

    "Pelaksanaan kegiatan manasik haji ini kita laksanakan selama empat hari, dimulai dari tanggal 24 s/d tanggal 28 April 2019 di Gedung Pertemuan H.Misran Rais jiga di ikuti sebanyak 245 orang JCH se Rokan Hilir," ujarnya.

    M.Zien juga menjelaskan, peserta Jemaah Calon Haji (JCH) tahun 2019 yang paling tertua yakni Karmidi berusia 85 tahun dari Kecamatan Simpang Kanan. Paling termuda yaitu Muhammad Irfan berusia 18 Tahun utusan Kecamatan Tanah Putih," pungkasnya.

    Ditempat yang sama, Kepala Kemenag Rokan Hilir Agustiar, melalui Kasi Haji, H.Hasbullah mengatakan, Kegiatan bimbingan manasik haji merupakan kebijakan pemerintah daerah tentang pelaksanaan haji dengan memberikan bimbingan kepada JCH berupa penyampaian materi yang berkaitan dengan kesehatan haji, ilmu manasik haji dan pelaksanaan praktek dilapangan yang dibimbing oleh nara sumber yang telah ditentukan.

    "Sekarang ini manasik haji yang dilaksanakan oleh pemerintah Kabupaten Rokan Hilir, kemudian nanti ada lagi manasik haji yang dilaksanakan oleh Kementerian agama, Kementerian agama itu melakukan 10 kali pertemuan, dua pertemuan di kabupaten dan 8 pertemuan di masing-masing kecamatan," terang Hasbullah.

    Selanjutnya, Sebut Hasbullah, tahun 2019 ini ada beberapa kecamatan yang tidak ada utusan sebagai JCH.

    "Tahun ini yang tidak ada utusannya yaitu Kecamatan Pasir Limau Kapas, Kecamatan Sinaboi, Kecamatan Batu Hampar, JCH yang terbanyak tahun 2019 ini Kecamatan Bagan Senembah," ungkapnya. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Ini Pesan Wabup Jamiludin Kepada Seluruh JCH Rohil
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar