Semburat Senyum Penerima Manfaat dari Indonesia Humanitarian Center, Palestina

Daftar Isi

     

    Foto: ACT

    LancangKuning.Com, JAKARTA - Hari masih pagi ketika kotak-kotak yang didominasi warna putih bertuliskan 'Indonesia Humanitarian Center' datang menyapa salah satu keluarga penerima manfaat di wilayah Khan Younis, Gaza.

    Tampak semburat senyum menghiasi wajah Sang kepala keluarga, Tayser Abu Aker, istri, juga anak-anak mereka. Paket berisi kebutuhan sehari-hari seperti minyak goreng, daging kalengan, tepung dan gula, hadir hari itu untuk meramaikan meja makan mereka yang jarang terisi makanan bergizi.

    Baca Juga: Jelang Ramadhan, ACT Riau Siapkan Paket Sembako Khusus Yatim dan Dhufa

    Karena kondisi perekonomian Gaza yang semakin memburuk, Tayser tidak memiliki pekerjaan tetap. Namun dirinya harus menghidupi kehidupan 10 orang dalam keluarganya. Sampai saat ini mereka tidak memiliki rumah sendiri dan hanya mampu bertahan dari bantuan kemanusiaan yang datang. Taser dan anak-anaknya juga menderita penyakit asma akibat sirkulasi udara yang sangat buruk di tempat tinggal mereka kini.

    "Kami tidak punya apa-apa, tidak ada makanan dan minuman, anak-anak saya kelaparan dan saya juga tidak bekerja. Terimakasih saudaraku atas bantuannya," ujar Tayser mengakhiri pertemuan hari itu.

    Alhamdulillah, atas doa dan dukungan terbaik dari bangsa Indonesia, tidak hanya keluarga Tayser yang mendapatkan kebahagiaan dari paket pangan IHC. Untuk wilayah Khan Younis dan Alqrara Kota Gaza, 220 Kepala Keluarga dengan kondisi kurang mampu telah mendapatkan bantuan paket pangan dari Indonesia Humanitarian Center.

    Senyum mereka adalah balasan paling indah untuk dilihat, bukan ? :) Terima kasih atas dukungan terbaik yang diberikan segenap Sahabat peduli untuk Palestina.

    Baca Juga:  Kisah Warga Gaza Berangsur Pulih dari Luka Nakba Day

    Melalui Indonesia Humanitarian Center mari temani perjuangan Palestina sampai terlepas dari segala bentuk penjajahan dan blokade menahun. ACT terus mengajak Sahabat peduli untuk menyalurkan bantuan terbaik untuk Palestina melalui :
    BNI Syariah 66 6000 0460
    Bank Syariah Mandiri 6666 7777 68
    atas nama Aksi Cepat Tanggap. (LKC/Rls)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Semburat Senyum Penerima Manfaat dari Indonesia Humanitarian Center, Palestina
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar