Makanan Khas Kota Fakfak

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Fakfak merupakan salah satu kabupaten dan juga salah satu kota yang ada di provinsi Papua Barat. Kota Fakfak sangat kaya akan keindahan alam yang sangat mempesona dan di kota Fakfak memiliki kebudayan yang sangat kental sehingga menjadikan kota Fakfak ini menjadi kota yang sangat kaya dari segi manapun.

    Selain kota Fakfak terkenal akan objek wisata dan kebudayaannya yang sangat kuat serta bersejarah, kota Fakfak juga memiliki makanan yang khas dari kota Fakfak tersebut. Makanan khas dari kota Fakfak sangatlah menyimpan rasa yang sangat unik dan juga enak ketika dimakan. Walaupun sedikit terlihat aneh tapi makanan yang khas dari kota Fakfak bisa menjamin akan rasa nya yang enak dan unik.

    Berikut Makanan khas yang berasal dari kota Fakfak yang dimana rasa enak dan unik dari makanan tersebut mampu menyaingi rasa makanan khas dari berbagai macam daerah yang ada di Indonesia :

    1. Papeda

    Papeda merupakan makanan khas dari wilayah Fakfak. Papeda memang terkenal di bagian wilayah timur tapi makanan Papeda ini lebih popular dan lebih banyak di produksi di kota Papeda, Papua Barat. Papeda sendiri terbuat dari bahan utamanya yaitu sagu tumang,

    Papeda dioleh seperti bubur yang berwarna putih dan sengaja dibuat agar bertekstur lengket seperti lem, keunikan makanan Papeda ini berasalah dari bentuk dan tampilan nya yang menyerupai lem putih yang sangat kental serta lengket ketika di sentuh.

    Rasa dari makanan khas dari kota Fakfak ini hanya terasa hambar dan tidak terasa rasa tambahan bumbu apapun di dalamnya. Biasanya masyarakat kota Fakfak memakai bahan tambahan agar menjadikan Papeda ini sangat enak dan unik ketika di makan, bahan tambahan yang biasa di gunakan yaitu Ikan Tongkol, Ikan Mubara, dan Ikan Merah ikan-ikan tersebut menjadi penambah rasa yang hambar dari sagu tadi menjadi sangat enak dan tambah unik lagi.

    Kuah dari makanan Papeda tersebut tak kalah menarik dan sangat enak, karena kuah  Papeda memiliki pameran penting di makanan Papeda, kuah dari Papeda dibuat dengan bahan kunyit yang sudah peras sehingga menghasilkan warna kekuningan yang menarik di makanan Papeda tersebut.

    Makanan yang khas satu ini sangat banyak diburu oleh para pengunjung yang selesai pergi berwisata ke daerah kota Fakfak, selain rasanya yang lengket dan unik Papeda juga sangat enak ketika disantap secara bersamaan dengan nasi serta lauk pauk.

    1. Martabak Sagu

    Martabak Sagu persis dengan namanya sendiri martabak ini terbuat dari sagu pastinya. Martabak Sagu sudah terkenal hampir dari luar pusat kota Fakfak karena keunikan rasanya yang enak menjadikan Martabak Sagu salah satu makanan khas dari kota Fakfak menjadi makanan yang paling diburu oleh para masyarakat kota Fakfak ataupun dari luar kota Fakfak.

    Martabak Sagu lebih berbeda dari pada martabak  yang sering kita temui di daerah lainnya. Martabak sagu lebih menjunjung rasa manis yang sangat mengunggah selera makan kita, dengan rasa manis dari Martabak Sagu lah yang membuat orang yang memakan makanan yang satu ini akan merasakan jatuh cinta akan rasanya yang manis tersebut. Martabak sagu ini terbuat dari bahan sagu, telur dan pastinya gula, yang menambah cita rasa yang sangat romantis ketika dimakan.

    1. Buah Pala

    Buah Pala merupakan buah-buahan yang khas dan sangat banyak kita temui di kota Fakfak, buah ini biasa di jadikan makanan atau biasa dijadikan sirup oleh masyarakat Fakfak. Buah Pala berwarna agak kekuningan dan agak keputihan di setiap daging buah, daging Buah Pala sangat enak dan manis ketika dimakan, rasanya yang masih dan enak membuat para wisata sangat antusias dengan makanan yang khas satu ini.

    Itulah beberapa makanan khas yang ada di kota Fakfak, rasanya yang enak dan unik membuat para pengunjung yang datang ke kota Fakfak sangat merasa senang mencicipi  atau memakan makanan yang khas tersebut.(Qoir)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Makanan Khas Kota Fakfak
    Sangat Suka

    66%

    Suka

    33%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar