Dihadapan Anaknya, IRT Diserang Buaya di Sungai Reteh

Daftar Isi

    Warga bersama-sama mencari Sainah yang diseret buaya di pinggir Sungai Reteh, Kecamatan Kemuning, Inhil.

    LANCANGKUNING.COM,INHIL-Dihadapan anaknya, Saniah (40) tenggelam setelah diserang buaya di Sungai Reteh, Desa Talang Jangkang, Kecamatan Kemuning, Kabupaten Indragiri Hilir, Jumat pagi (4/11/2022).

    Melihat ibunya yang hilang dibawa buaya, dirinya kemudian berlari minta tolong sambil menangis tersedu-sedu. Warga yang melihat kejadian ini langsung berusaha mencari tubuh Sainah dengan menggunakan perahu. Warga lain yang juga mendengar berita ini bersama-sama turun ke Sungai Reteh menyusuri Sungai Reteh mencari Sainah.

    Kepala Desa (Kades) Talang Jangkang, Aminuddin dikutip dari tribunpekanbaru.com, mengatakan, hingga Jumat siang, pihak desa bersama masyarakat setempat masih melakukan pencarian terhadap korban di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

    “Jadi korban saat itu berada di kebun miliknya. Peristiwa ini juga sudah kami laporkan ke BPBD Inhil, Insya Allah mereka segera datang ke lokasi bersama Basarnas untuk mencari korban,” ujarnya saat dikonfirmasi awak media.

    Menurut Aminuddin, korban dipastikan diterkam buaya berdasarkan keterangan anak korban yang mengaku menyaksikan peristiwa naas tersebut.

    “Anak korban sendiri yang menyaksikan langsung ibunya diterkam dan ditarik oleh buaya yang ada di sungai itu," papar Aminuddin.

    "Melihat ibunya diterkam buaya, anak korban lari meminta pertolongan warga sekitar,” imbuhnya.

    Aminuddin menambahkan, pagi hari sebelum kejadian korban sempat melayat ke tempat seorang warga Desa Talang Jangkang yang meninggal dunia.

    “Tadi ada warga kami yang meninggal dunia, korban pun juga sempat melayat. Usai melayat, korban dan anaknya berangkat ke kebun yang ada di pinggiran sungai Reteh,” kata Kades.(rie)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Dihadapan Anaknya, IRT Diserang Buaya di Sungai Reteh
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar