Gubernur Riau Syamsuar Minta Dukungan Menko Perekonomian Terkait Harga Sawit 

Daftar Isi


     
     

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar terus memperjuangkan kenaikan harga sawit. Kali ini Syamsuar menyampaikan kepada Menko Perekonomian Airlangga Hartanto, ia mengharapkan dukungan dari Menko agar bisa mendorong naiknya harga sawit sesuai harapan masyarakat.

    "Kami sudah bercerita tadi dengan rekan kami penghasil sawit, kami juga mengharapkan Pak Menko pada kesempatan ini juga bagaimana memperbaiki harga sawit," ucapnya, dalam peluncuran buku COVID-19, Kamis (11/8/2022).

    Gubri menyebutkan, daerah penghasil sawit sangat mengharapkan dukungan Menko Perekonomian agar mudah-mudahan juga nanti berkaitan dengan sawit ini ke depan harganya semakin membaik dan tinggi.

    Sehingga juga diharapkan akan meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan sekaligus dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    "Kami siap melaksanakan tugas dengan sebaiknya dalam rangka agar masyarakat kita sehat dan sekaligus ekonomi kita tumbuh dengan cepat," ucapnya.

    Berkenaan dengan upaya mendongkrak kenaikan harga sawit, Gubri Syamsuar juga telah menyurati Menteri Pertanian (Mentan) RI untuk meninjau harga pupuk perkebunan kelapa sawit.

    Surat tersebut disampaikannya melalui surat dengan Nomor: 526/DISBUN/3686, dengan hal peninjauan harga pupuk untuk perkebunan kelapa sawit yang ditandatangani Gubri pada tanggal (11/8/22).

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Gubernur Riau Syamsuar Minta Dukungan Menko Perekonomian Terkait Harga Sawit 
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar