Puncak Hakordia 2021, Ketua KPK RI Ajak Tingkatkan Budaya Anti Korupsi

Daftar Isi

    Foto: Ketua KPK RI 

     

    Lancang Kuning, PEKANBARU - Pada puncak peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) 2021, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI Komjen Pol Firli Bahuri mengajak semua pihak untuk meningkatkan budaya anti korupsi di Indonesia.

    Hal tersebut disampaikan Firli saat memberikan sambutan pada puncak Harkodia 2021 secara virtual yang diikuti Asisten III Setdaprov Riau, Joni Irwan beserta Kepala Inspektorat Riau Sigit Juli Hendriawan di Ruang Riau Command Center, Kamis (9/12/2021).

    "Kita bersyukur karena segenap umat manusia dan bangsa Indonesia memperingati hari anti korupsi sedunia pada hari ini," sebutnya.

    Ia menyebutkan, tema Hakordia 2021 "Bersatu Padu Membangun Budaya Anti Korupsi ini, dalam rangka memberikan kesempatan sekaligus mengajak segenap anak bangsa untuk mengambil peran memberantas korupsi.

    "Juga melakukan aksi-aksi terkait dengan pemberantasan korupsi," ungkapnya.

    Pihaknya berharap masyarakat Indonesia memiliki semangat dan komitmen untuk meningkatkan budaya anti korupsi. Melalui tema bersatu padu membangun budaya anti korupsi ini, ia mengajak masyarakat untuk meninggalkan budaya korupsi untuk menjauhi praktek korupsi.

    "Untuk itu perlu peran semua lapisan dan elemen bangsa untuk membangun budaya anti korupsi ini," ungkapnya.

    Firli juga menyampaikan pihaknya juga tidak berputus asa untuk senantiasa membangkitkan semangat budaya anti korupsi. Melalui Surat Edaran (SE) dari KPK RI untuk kepala daerah untuk memasukkan program-program pendidikan budaya anti korupsi.

    "Sudah tercatat 353 kepala daerah sudah menyusun peraturan daerah," tuturnya.

    Ia juga menyatakan bahwa KPK RI juga terus membangun dan mengembangkan, mendidik penyuluh budaya anti korupsi yang hingga saat ini sudah tercatat 2014 orang. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Puncak Hakordia 2021, Ketua KPK RI Ajak Tingkatkan Budaya Anti Korupsi
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar