Daftar Isi
LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU-Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Ismardi Ilyas mengatakan pada pertengahan tahun 2021 ini, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru menargetkan seluruh guru sudah divaksinasi.
"Kita targetkan pada pertengahan Juni nanti vaksinasi bagi guru sudah selesai," terangnya, Jumat (16/4/2021).
Jumlah guru yang terdata di Disdik Kota Pekanbaru mencapai 8.500 orang. Ia berupaya agar seluruh guru bisa mendapat suntik vaksin dalam beberapa bulan ini.
"Maka kita berupaya agar seluruh guru bisa disuntik vaksin. Mungkin bisa kita lakukan vaksinasi bagi guru secara masif," ujarnya.
Mayoritas guru di Kota Pekanbaru sudah mendapat suntik vaksin Covid-19. Seluruh guru yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) sudah mendapat suntik vaksin. Ada juga guru yang di sekolah swasta yang disuntik vaksin.
Dirinya menyebut 4.000 guru yang mengajar di sekolah negeri sudah tuntas disuntik vaksin. Ia menyebut ada sekitar 1.500 guru di sekolah swasta sudah mendapat vaksin.
Pihaknya tetap menginventarisir jumlah guru yang sudah disuntik vaksin. Ia juga bakal meminta laporan jumlah guru yang belum disuntik vaksin.(rie)
Komentar