Fungsi Komunikasi Daring

Daftar Isi

    LancangKuning - Komunikasi daring atau komunikasi dalam jaringan adalah cara komunikasi yang mana menyampaikan dan juga menerima pesan dilakukan melalui jaringan internet. Komunikasi daring juga sangat efektif dan efisien untuk digunakan. Dengan adanya efisien waktu dan keefektifan dalam bekerja, maka akan membuat karyawan perusahaan untuk bekerja lebih giat lagi.

    Berikut ini beberapa fungsi komunikasi daring yang perlu kita pahami, yaitu:

    1. Informasi

    Komunikasi daring memiliki fungsi sebagai media informasi atau penyampaian pesan dan juga informasi kepada komunikasikan atau penerima informasi. Komunikasi dapat membantu mengenai suatu proses penyampaian informasi kepada individu maupun kelompok. Informasi ini terdapat data-data yang terintegrasi kedalam jaringan internet sampai diterima oleh komunikan melalui bentuk informasi yang jelas.

    1. Kendali

    Kendali ini merupakan fungsi dari komunikasi daring yang dapat diartikan sebagai komunikasi daring atau komunikasi dalam jaringan akan dapat mengendalikan sebagai kewenangan individu atau kelompok dalam mengatur dan juga mengendalikan informasi. Hal ini biasanya digunakan di suatu perusahaan yang digunakan sebagai panduan dan juga aturan di suatu perusahaan.

    1. Motivasi

    Dengan adanya komunikasi daring ini akan dapat memacu suatu pekerjaan dan juga semangat karyawan saat menjalankan pekerjaannya. Komunikasi ini sebagai bentuk proses komunikasi yang telah mengalami perkembangan dan juga akan terus berkembang, dan biasanya seorang karyawan akan selalu mempunyai inovasi-inovasi dengan baik dalam bekerja, yang nantinya akan dapat menguntungkan perusahaan jika menggunakan komunikasi daring.

    1. Pengekspresi Emosional

    Dalam komunikasi daring ini dapat mewakili perasaan bagi individu maupun kelompok. Dengan adanya fungsi komunikasi ini bisa menjadi suatu kekurangan jika tidak digunakan dengan bijaksana. Dengan banyaknya kasus selebritis yang akhir-akhir ini terjadi karena adanya pertikaian antar status twitter, instagram, ataupun facebook. Hal ini disebabkan karena pengunggah status biasanya tidak menggunakannya secara bijak dan benar.

    1. Penghemat Waktu

    Fungsi komunikasi dapat membuat orang untuk melakukan kegiatan komunikasi secara efisien. Sehingga jika kita menggunakan komunikasi daring, maka akan dapat dikatakan bahwa komunikasi daring mempunyai fungsi penghemat waktu dalam berkomunikasi.

    1. Penghemat Biaya

    Selain untuk menghemat waktu, komunikasi daring ini juga dapat menghemat biaya. Jika di Indonesia terdapat penjual kuota internet yang dapat dikatakan murah, maka kita akan dapat terhubung ke internet dan berkomunikasi kepada banyak orang dengan mudah dan relatif murah. Dan tergantung dari provider yang digunakan.

    1. dilakukan dimana Saja

    Jika komunikasi daring ini mempunyai fungsi sebagai penghemat waktu dan efektif serta efisien untuk dilakukan, maka bisa dikatakan bahwa komunikasi daring juga mempunyai fungsi fleksibel atau proses komunikasi bisa dilakukan dimana saja.

    1. Kapan Saja

    Komunikasi daring juga bisa dilakukan kapan saja. Maka tak heran jika pagi, siang, sore, malam, masih banyak orang yang masih bisa berkomunikasi.

    1. Ilmu Teknologi

    Dalam sejarah komunikasi daring ini juga dapat dikatakan bahwa komunikasi daring bermula dari ilmu pendidikan yang dijadikan untuk bahan penelitian. Dan sekarang komunikasi daring bisa digunakan sebagai bahan penelitian. Sehingga berperan dalam ilmu pendidikan, khususnya untuk ilmu teknologi dan informasi.

    1. Intensitas Komunikasi

    Dengan adanya kemudahan dalam berkomunikasi, intensitas komunikasi akan dapat bertambah tanpa batas.

    1. Partisipasi

    Komunikasi daring dapat menambah partisipasi dalam artian  bisa menambah individu ataupun kelompok yang terlibat dalam proses komunikasi.

    1. Informatif

    Jika komunikasi daring tidak terbatas, akan dipastikan bahwa informasi yang disampaikan dengan proses komunikasi daring atau dalam jaringan ini dapat dilakukan dengan akurat dan selengkap mungkin. Sehingga akan dapat dikatakan bahwa komunikasi daring akan dapat menyampaikan pesan dan informasi degan lengkap karena tanpa adanya batas dalam berkomunikasi.

    1. Kontrol

    Meskipun tanpa ada batas dalam berkomunikasi, tetapi proses dalam berkomunikasi juga diawasi oleh Menteri komunikasi. Biasanya beberapa informasi yang kita sampaikan akan disaring dan diketahui oleh Menteri komunikasi dalam negeri.(Tria)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Fungsi Komunikasi Daring
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar