Tips Agar Tidak Bangun Kesiangan Efek Liburan Panjang

Daftar Isi

    LancangKuning.com – Efek liburan membuat kita kadang sering malas untuk bangun pagi akhirnya kita bisa telat datang untuk kerja.

    Membiasakan diri bangun pagi sebenarnya banyak hal dan manfaat yang bisa kita rasakan selain tidak terlambat untuk pergi bekerja. Dengan bangun pagi kamu bisa melakukan banyak hal, seperti berolahraga dan tentunya membuat diri kamu lebih produktif.

    Namun seperti sebelumnya, rasa malas bangun pagi itu sulit sekali untuk dihilangkan apalagi habis liburan yang membuat kita sering bermalas-malasan.

    Berikut ini ada beberapa tips yang dirangkum dari berbagai sumber supaya membantu kamu bisa bangun pagi dan pastinya tidak akan terlambat untuk ke kantor.

    1. Tidur Lebih Awal

    Hal yang harus kamu rubah pertama kali adalah kebiasaan tidur kamu. Biasanya sering begadang hingga tidur sudah larut, sekarang kamu harus merubahnya dengan tidur lebih awal. Karena jika kamu tidur lebih awal dari biasanya, tentu tidur itu akan terasa lebih lama.

    1. Tidurlah dengan Nyaman

    Posisikan diri kamu senyaman mungkin saat tidur, agar pola tidur kamu adalah tidur yang baik dan sehat. Dengan tidur yang baik dan nyaman tentu saja akan membuat kamu bisa bangun lebih segar di pagi hari.

    1. Jangan Minum Kopi Sebelum Tidur

    Banyak perkataan yang menyatakan bahwa kandungan kafein pada kopi bisa membuat kamu melek alias menghilangkan rasa kantuk. Untuk itu kamu jangan meminum kopi saat ingin tidur, kandungan kafein kopi yang tinggi akan membuat kamu sangat sulit untuk tidur hingga akhirnya kamu akan bergadang dan sulit untuk bangun pagi.

    1. Pasang Alarm

    Langkah ini mungkin agak sedikit sulit untuk dilakukan, seperti apapun kita menyetel alarm pasti kita akan mematikannya. Namun, kamu tetap harus melakukannya dan bahkan kalau bisa kamu harus memasangnya berulang kali dan set sesering mungkin hingga membuat kamu terbangun.

    1. Kurangi Waktu Tidur Siang

    Tidur siang yang berlebihan membuat kamu tidak merasa ngantuk di malam hari. Untuk itu sebaiknya kamu mengurangi jatah tidur siang kamu dan jangan tidur siang berlebihan agar kamu bisa tidur tepat waktu di malam hari.

    Itulah beberapa tips yang mungkin bisa membantu kamu untuk bangun pagi. Semoga bermanfaat.

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Tips Agar Tidak Bangun Kesiangan Efek Liburan Panjang
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar