Truk Hantam Mobil Polisi di Tol Merak, Pengemudi Kabur

Daftar Isi

    Foto: Mobil patroli polisi ditabrak truk di Tol Tangerang-Merak. (VIVA) 

    Lancang Kuning – Dua anggota Korlantas Polri dan empat warga menjadi korban tabrakan beruntun di ruas tol Tangerang-Merak (Tamer), tepatnya di KM 66A arah Merak. Peristiwa nahas itu terjadi pagi tadi, Minggu, 1 November 2020 sekitar pukul 07.15 wib. 

    Kendaraan yang terlibat tabrakan berjumlah empat unit, yakni dump truk, mobil Ertiga, mobil patroli Korlantas Polri dan mobil derek milik PT Marga Mandala Sakti (MMS). 

    Menurut Kasat PJR Tol Tamer Korlantas Polri, AKP Deny Catur Wardahana, peristiwa itu bermula ketika anggota PJR sedang melakukan evakuasi kendaraan yang mengalami kecelakaan lalu lintas di KM 66 A Tol Tangerang-Merak. Tiba-tiba, ada truk dari datang dan menabrak mobil patroli polisi.

    "Anggota kami sedang mengevakuasi kendaraan yang mengalami laka lantas, mobil Ertiga mengalami kecelakaan dan dalam proses evakuasi, saat mau kita masukkan ke towing (mobil derek), sekitar 50 sampai 60 meter di belakang itu truk langsung melaju ke mobil patroli. Anggota dan korban yang lainnya terkena (tabrakan)," kata Kasat PJR Tol Tamer Korlantas Polri, AKP Deny Catur Wardahana saat ditemui di RS Sari Asih, Kota Serang, Banten, Minggu, 1 November 2020, dilansir LKC dari Viva.co.id

    Seluruh korban yang berjumlah enam orang langsung dievakuasi ke RS Sari Asih untuk mendapatkan perawatan medis. "Total korban enam, luka ringan dua, luka berat empat. Luka berat satu anggota kepolisian, satu warga, anggota patah punggung sebelah kiri," terangnya.

    Satuan PJR Tol Tamer Korlantas Polri menyerahkan penyelidikan kasus tabrakan beruntun ini ke Dirlantas Polda Banten. Sementara itu, sopir truk bernomor polisi B 9507 PYW melarikan diri usai terjadinya musibah tersebut.

    "Kita belum bisa mengidentifikasikan (penyebab tabrakan). Saat ini ditangani unit laka lantas Polda Banten," jelasnya.

    Berikut daftar korban luka dari anggota Korlantas Polri:

    1) Aiptu Sapta (51), warga Kelurahan Unyur, Kota Serang, Banten.
    2) Bripda Indra Bayu Aji (21), warga Pasar Minggu, Jakarta Timur.

    Daftar korban luka dari warga sipil:
    1) Raji Lutfi (22), Pondok Ranji, Ciputat.
    2) M. Nasan (56), Tangerang.
    3) Subhan (51), Kota Sereng

    Korban luka petugas mobil derek tol Tamer:
    1) Dedi Endang Utami (43), Kota Serang. (LK)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Truk Hantam Mobil Polisi di Tol Merak, Pengemudi Kabur
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar