PT Inecda Beri Program Pemberdayaan untuk Masyarakat 6 Desa

Daftar Isi

    Foto: Perwakilan management PT Inecda foto bersama dengan peserta pelatihan menjahit di Desa Petala Bumi, Inhu

    Lancang Kuning, INHU -- PT Inecda memulai kegiatan pelatihan menjahit bersama perwakilan masyarakat di enam desa yang berada di sekitar perusahaan selama enam belas hari. Pelatihan ini merupakan program pemberdayaan yang merupakan salah satu bentuk CSR perusahaan.

    Dimana, beberapa desa yang mengikuti pelatihan itu adalah Desa Petala Bumi, Desa Sibabat, Desa Titian Resak, Desa Seresam, Desa Tani Makmur dan Desa Bukit Petaling.

    Untuk diketahui bahwa PT Inecda merupakan industri perkebunan kelapa sawit yang beroperasi di Kabupaten Indragiri Hulu, Riau. 

    Khamdi, selaku senior Manager PT. Inecda melalui Arinda bidang CSR perusahan menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini. 

    Ia mengatakan, kegiatan pelatihan menjahit yang digelar pada Selasa (6/10) itu dipusatkan di Desa Petala Bumi, Kecamatan Seberida dengan peserta perwakilan tiap desa, ujarnya. 

    Namun, berjalannya kegiatan itu, lanjut Arinda menyampaikan bahwa seluruh peserta tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19 seperti memakai masker, face shield, cek suhu tubuh, cuci tangan dan tetap jaga jarak.

    " Kami dari pihak perusahaan berharap kedepannya dengan adanya pelatihan menjahit ini dapat bermanfaat bagi masyarakat," tambahnya. 

    Selanjutnya, perwakilan dari Desa Petala Bumi Suyana, selaku Sekdes menyampaikan terimakasih kepada management perusahaan atas kegiatan pemberdayaan masyarakat ini. 

    " Pelatihan menjahit ini merupakan kegiatan pemberdayaan yang kesekian kalinya dilaksanakan oleh PT Inecda. Pasalnya, beberapa bulan lalu PT Inecda juga melaksanakan kegiatan pemberdayaan masyarakat yaitu Merajut. Kegiata merajut tersebut dapat dirasakan hasilnya oleh ibu-ibu khususnya di Desa Petala Bumi, ucapnya. (Dan)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel PT Inecda Beri Program Pemberdayaan untuk Masyarakat 6 Desa
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar