IZI Riau Salurkan Bantuan Beasiswa Tahfiz untuk Kaum Dhuafa 

Daftar Isi

    Foto: IZI Riau menyerahkan bantuan beasiswa 


    Lancang Kuning, PEKANBARU - Di zaman serba moderen ini, anak-anak jarang tertarik untuk belajar agama. Bagi mereka belajar agama hanyalah untuk orang yang bercita-cita menjadi  ulama. Apalagi untuk menjadi seorang penghafal Al-Qur’an tentu anggapan mereka hanya untuk orang-orang yang ingin menjadi seorang guru tahfiz.

    Di tambah lagi para orang tua lebih memilih melanjutkan pendidikan anaknya ke sekolah-sekolah umum dibandingkan ke sekolah-sekolah agama.


    Berbeda dengan tiga calon mahasiswa  yang berasal dari Indragiri Hilir  ini, yaitu Muhammad Andri, Wardah Azizah dan Dewi Rapinta.

    Dua orang dari mereka merupakan alumni Pondok Pesantren Khairul Ummah di Indragiri Hilir. Mereka masing-masing  mempunyai hafalan Al-Qur’an 13 dan 16 Juz selama mengenyam pendidikan di pondok pesantren. Sedangkan Muhammad Andri hafal 20 Juz Al-Qur’an selama mondok di Markaz Al-Qur’an Indonesia di Jakarta. 


    Muhamad Andri akan melanjutkan pendidikannya ke STAI SEBI, Depok. Sedangkan Wardah dan Dewi akan melanjutkan pendidikan di LTIQ Assyifa di Subang, Jawa Barat. Setelah melewati berbagai tes dan administratif akhirnya mereka di terima di LTIQ Assyifa dan STAI SEBI. 

    Sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan LTIQ Assyifa serta STAI SEBI, mereka akan berangkat pada awal bulan September ini. Namun mereka kekurangan biaya untuk berangkat dari Inhil ke Jawa Barat.


    Selasa  (18/08) Inisiatif Zakat Indonesia Perwakilan Riau memberikan bantuan Beasiswa Tahfiz kepada tiga orang penghafal Al-Qur’an yang akan melanjutkan pendidikan mereka ke pulau Jawa. Dua orang akan melanjutkan ke LTIQ Assyifa di Sekupang dan satu orang lagi akan melanjutkan pendidikan ke STAI SEBI di Depok.

    Mereka kekurangan biaya untuk keberangkatan ke pulau Jawa, yang mana jadwal keberangkatan tinggal beberapa minggu lagi. Melalui bantuan yang diberikan oleh IZI Riau mereka bisa berangkat ke Jakarta untuk melanjutkan pendidikan.


    “Alhamdulillah, Terima kasih buat orang-orang yang telah berzakat di IZI , berkat kalian kami masih bisa melanjutkan pendidikan Al-Quran kami di pulau Jawa ” ujar Dewi dengan haru.


    “ Amanah para muzakki (orang-orang yang berzakat) Insya Allah akan kita salurkan kepada orang-orang yang membutuhkan, salah satunya seperti mereka penghafal Al-Qur’an yang akan melanjutkan pendidikan meereka” kata irwan salah satu staff Pendayagunaan IZI Riau. (LK/Rls)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel IZI Riau Salurkan Bantuan Beasiswa Tahfiz untuk Kaum Dhuafa 
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar

    Berita Terkait