Daftar Isi
Foto: Humas
Lancang Kuning, INHIL - Sesuai arahan Menteri Pendidikan RI, pelaksanaan belajar dan mengajar di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) tetap terlaksana walaupun dalam kondisi pandemi Covid-19.
Bupati Inhil, Drs HM Wardan MP didampingi Istri Hj Zulaikhah Wardan SSos ME melakukan kunjungan dan peninjauan pelaksanaan pembelajaran daring (online) ke beberapa sekolah yang ada di Kota Tembilahan.
Bersama Ketua DPRD Kabupaten Inhil, Kepala Kantor Kemenag, Plt Kepala Dinas Pendidikan, dan Kepala BKPSDM, Bupati meninjau fasilitas, sarana dan prasarana yang ada di sekolah-sekolah tersebut.
Kunjungan dimulai dari SMPN 1 Tembilahan Kota, SDN 032 Tembilahan, MTsN Tembilahan, Jumat (24/7/2020). (LK/Adv)
Komentar