Daftar Isi
s
Foto: Ilustrasi Sawit
Lancang Kuning, PEKANBARU -- Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit riau turun tipis dari harga minggu lalu. Pekan ini Dinas Perkebunan Provinsi Riau menetapkan harga Rp 1.401,53/Kg untuk periode 20-26 Mei 2020. Penurunan itu terjadi pada semua kelompok sawit dengan jumlah penurun terbesar terjadi pada kelompok umur 10-20 tahun.
Baca Juga: (Video) Tuntut THR Lebaran, Karyawan PT ISK Inhil Demo Perusahaan
Defris Hatmaja, selaku Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Provinsi Riau mengatakan, harga pembelian sawit petani turun mencapai 0,10 % dari harga minggu lalu. Hal ini dikarenakan beberapa faktor. Diantaranya, faktor internal dan eksternal.
Baca Juga: Arahan Lengkap Terbaru Jokowi Sambut Idul Fitri yang Beda Tahun Ini
Untuk internal sendiri, TBS turun disebabkan oleh terjadinya penurunan harga jual CPO dan kernel dari beberapa perusahaan yang menjadi sumber data. " Penurunan yang cukup dalam terjadi pada harga jual CPO dari Sinarmas Grup yang mencapai Rp 105,00/Kg. Akibatnya harga sedikit terkoreksi," ucap Defris.
Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru
Sedangkan harga jual CPO, PTPN V mengalami penurunan sebesar Rp 60,60/Kg. Astra Agro Lestari Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp 37,00/Kg, dan Asian Agri Group mengalami penurunan sebesar Rp 4,64/Kg dari harga minggu lalu.
Baca Juga: Tempat Wisata di Riau
Selanjutnya, untuk harga jual kernel, Astra Agro Lestari Group mengalami kenaikan sebesar Rp 31,82/Kg, dan Asian Agri Group mengalami kenaikan sebesar Rp 92,00/Kg.
Sementara dari faktor eksternal, penurunan harga CPO yang tidak terlalu besar ini dipengaruhi oleh mulai banyaknya negara-negara yang melonggarkan pembatasannya seiring dengan penurunan jumlah kasus infeksi virus corona.
Hal ini mengakibatkan permintaan dunia mulai membaik. Selain itu kenaikan harga minyak bumi juga ikut mendorong harga CPO sehingga penurunan yang terjadi minggu ini sangat kecil dengan tren yang menguat kedepannya.
Berikut daftar harga TBS sawit Riau periode 20-26 Mei 2020 yang ditetapkan Dinas Perkebunan Provinsi Riau berdasarkan hasil rapat.
Umur 3th (Rp 1.035,80);
Umur 4th (Rp 1.121,21);
Umur 5th (Rp 1.224,55);
Umur 6th (Rp 1.253,82);
Umur 7th (Rp 1.302,60);
Umur 8th (Rp 1.338,42);
Umur 9th (Rp 1.369,65);
Umur 10th-20th (Rp 1.401,53);
Umur 21th (Rp 1.342,42);
Umur 22th (Rp 1.335,73);
Umur 23 th (Rp 1.330,15);
Umur 24 th (Rp 1.274,39);
Umur 25 th (Rp 1.243,72);
Indeks K : 85,27 %
Harga CPO Rp. 6.539,38
Harga Kernel Rp. 3.808,57
TURUN Rp 1,43 per Kg utk umur 10-20 th. (Dan)
Komentar