Daftar Isi
Foto: Istimewa
LancangKuning.com, PEKANBARU - Riska gadis menderita tumor ganas di bagian kaki tersenyum dan tampak sumrigah dengan kedatangan orang nomor wahid di Kabupaten Kampar yakni H Catur Sugeng Susanto, Senin (03/02/2020) siang.
Kehadiran Bupati Kampar ini tentunya menjadi penyemangat dan motivasi bagi kesembuhan Riska.
Baca Juga: Tolak Omnibus Law, Buruh Riau Sampaikan 4 Tuntutan
Riska ditemui Bupati Kampar di ruangan Sunflower gedung baru lantai 8 nomor 822 Deluxe Kampar Rumah Sakit Awal Bros Sudirman, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Pekanbaru.
Dalam kesempatan itu, Catur mendoakan Riska semoga selalu bersabar dan ikhlas dalam menghadapi penyakit yang diderita.
Baca Juga: 17 Keistimewaan Surat Waqiah Sebagai Penarik Rezeki Penolak Miskin
"Alhamdulillah barusan saya sudah menjenguk dan bertemu langsung dengan Riska," kata Catur.
Dirinya menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Kampar akan membantu Riska untuk kesembuhan penyakit yang diderita Riska. "Dari awal kita sudah melakukan berbagai langkah dan upaya-upaya untuk membantu Riska," ujar Catur dengan tegas.
Baca Juga: Tempat Wisata di Riau
Menurut Catur, Riska saat ini mengunakan BPJS Kesehatan yang bersumber dari dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara dan posisi sekarang di rawat di Rumah Sakit tentunya nanti menunggu apa langkah dan keputusan apa yang diambil oleh tim dokter.
"Berkenaan dengan bantuan lainnya, kita bersama pihak lainnya akan memberikan bantuan diluar pengobatan Riska tentunya. Semoga Riska cepat sembuh dan tetap semangat, sabar sehingga dalam menghadapi ujian dari Allah SWT," doanya.
Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru
Selain itu, bupati Kampar juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dan memfasilitasi Riska hingga di rawat di RS Awal Bros. "Terima kasih banyak kepada berbagai pihak yang telah peduli dan membantu Riska. Semoga Allah SWT yang akan membalas segala bantuan yang telah diberikan kepada Riska," pungkasnya.(LKC)
Komentar