Go to Mobile Version
  • Pendidikan
    • Bisnis
      • Wisata
        • Kampus
          • Info Sawit
            • Info Daerah
              • Info Riau
                • Asahan Sumut
                  • Info Inhil
                    • Info Inhu
                      • Pekanbaru
                        • Info Siak
                          • Info Pelelawan
                            • Info Kampar
                              • Info Kuansing
                                • Info Bengkalis
                                  • Info Dumai
                                    • Info Meranti
                                      • Pariaman
                                      • Index Berita

                                        Pengertian Virus, Ciri-Ciri, Jenis, Dan Fungsinya

                                        Pendidikan 16 January 2020 Author : Ulty


                                        LancangKuning.com - Virus memiliki arti racun dalam Bahasa latin. Virus merupakan suatu parasit yang berukuran super kecil yang dapat mengganggu pertumbuhan suatu sel organisme pada makhluk hidup. Virus termasuk salah satu parasit karena hidupnya bergantung dan dapat merugikan makhluk hidup lainnya yang memiliki ukuran tidak terlihat dengan mata.

                                        Menurut para ahli, virus ini dapat dikatakan sebagai makhluk hidup dan juga dapat dikatakan sebagai suatu benda yang mati. Virus dapat dikatakan sebagai makhluk hidup karena dapat berkembang biak. Dan dapat juga dikatakan sebagai benda mati karena dapat dikristalkan atau dibekukan. Hal ini membuat virus masih menjadi perdebatan beberapa ilmuwan.

                                        Berikut ini adalah para ilmuwan yang menemukan virus yaitu :

                                        • Pada tahun 1892, D. Iwanoski menemukan virus yang ada pada tumbuhan tembakau.
                                        • Pada tahun 1898, Frooch dan Loffren menemukan virus yang menjadi penyebab penyakit pada kaki dan mulut kemudian berhasil memisahkan virus tersebut.

                                        Baca Juga : Tempat Wisata di Pekanbaru

                                        • Pada tahun 1900, Reed juga menemukan virus yang menjadi penyebab penyakit kuning.
                                        • Pada tahun 1917, Twort dan Herelle menemukan Bakteriofag yang merupakan virus yag dapat menyerang bakteri.
                                        • Dan pada tahun 1935, Wendell M. Stanley telah berhasil mengkristalkan virus yang ada pada tumbuhan tembakau.
                                        1. Ciri- ciri virus

                                        Virus memiliki ciri-ciri yang berukuran sangat kecil (mikroskopis), dapat berbentuk bulat, kumparan, bahkan oval. Ciri-ciri virus lainnya yaitu dapat dikristalkan atau dibekukan, dapat merugikan makhluk hidup lainnya karena dia hidup di dalam sel makhluk hidup tersebut.  Virus juga memiliki asam nukleat yang terselubung dengan protein.

                                        1. Jenis-jenis virus

                                        Jenis virus dapat dibedakan menjadi 3 bagian antara lain jenis virus yang berdasarkan International Comitte On Taxonomy Viruses atau disingkatkan dengan ICTV, jenis virus yang berdasarkan asam nukleat, dan jenis virus yang berdasarkan inangnya.

                                        • Jenis virus yang berdasarkan International Comitte On Taxonomy Viruses dapat dibagi menjadi 4 bagian yaitu Ordo, Famili, Genus, dan Spesies.
                                        • Jenis virus yang berdasarkan asam nukleat dapat dibagi menjadi 2 bagian yaitu virus RNA dan virus DNA.

                                        Baca Juga : Akreditasi Jurusan Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Perbankan Indonesia 

                                        • Virus RNA merupakan virus yang memiliki materi genetik asam nukleat yang berantai tunggal ataupun berantai ganda tetapi saling berpilin. Contoh virus RNA ini adalah virus yang menyebabkan rabies seperti penyakit kuning, virus influenza, demam berdarah, HIV AIDS, virus rubella, dan lain sebagainya.
                                        • Virus DNA merupakan virus yang memiliki materi genetik asam nukleat yang berantai ganda dan saling berpilin. Contoh virus DNA ini adalah virus yang menyebabkan cacar seperti cacar pada sapi, cacar air, roseola, herpes simpleks I, herpes simpleks II, dan lain sebagainya.
                                        • Jenis virus yang berdasarkan inangnya dapat dibagi menjadi 4 bagian yaitu virus pada hewan, virus pada tumbuhan, bakteriofag, dan virus mikroorganisme eukariot.

                                        Baca Juga : Tempat Wisata di Riau 

                                        • Virus pada hewan merupakan virus yang dapat hidup dalam sel pada hewan ataupun dalam sel pada manusia. Contohnya rabies pada hewan peliharaan yang dapat menyerang atau tertular ke pemiliknya.
                                        • Virus pada tumbuhan merupakan virus yang dapat hidup dalam tumbuhan. Contohnya virus yang ada pada tumbuhan tembakau.
                                        • Bakteriofag merupakan virus yang dapat hidup pada suatu bakteri. Contohnya virus t4 yang menyerang bakteri Escherichia coli.
                                        • Dan virus mikroorganisme eukariot merupakan virus yang dapat hidup di dalam organisme eukariot. Contohnya virus yang dapat menyerang suatu jamur.
                                        1. Fungsi dari virus

                                        Selain memberikan penyakit pada makhluk, ternyata virus juga dapat digunakan untuk keperluan dalam dunia medis. Berikut ini adalah beberapa fungsi dari virus bagi makhluk hidup :

                                        • Untuk vaksinisasi atau antibodi
                                        • Dapat melemahkan bakteri
                                        • Serta dapat dibuat sebagai anti-toksin.(Mawarni)

                                        Download Aplikasi LancangKuning di PlayStore


                                        Tag Virus Jenis Ciri Fungsi IPA
                                        Baca Juga
                                        • Sapa Sekolah Desa Tanjung Kabupaten Meranti PCMI Riau
                                        • Audiensi PCMI Riau dengan Bidang Pemuda Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Riau
                                        • Beasiswa Pendidikan S1, D3 dan Tugas akhir/ Skripsi Provinsi Riau 2016
                                        • Pentingnya Tahnik bagi Bayi yang Baru Lahir
                                        • Memberi Manfaat dan Mengabdi, Kemendikbud Taja Kelas Inspirasi
                                        • Atraksi Lumba-Lumba di Pekanbaru Sebagai Ajang Pembelajaran dan Hiburan
                                        • UIN Suska Mengajar, Ide Kecil Untuk Perubahan Besar

                                        Beri penilaian untuk artikel Pengertian Virus, Ciri-Ciri, Jenis, Dan Fungsinya



                                        Sangat Suka
                                        0%
                                        Suka
                                        0%
                                        Terinspirasi
                                        0%
                                        Tidak Peduli
                                        0%
                                        Marah
                                        0%
                                        Artikel Terkait
                                        Jenis-Jenis Virus Berdasarkan Ciri, Sifat dan Fungsinya
                                        Jenis-Jenis Virus Berdasarkan Ciri, Sifat dan Fungsinya
                                        Pendidikan16 January 2020
                                        Proyeksi Aksonometri
                                        Proyeksi Aksonometri
                                        Pendidikan16 April 2021
                                        Ciri-ciri Algoritma
                                        Ciri-ciri Algoritma
                                        Pendidikan19 March 2021
                                        Ciri-ciri Peluang Usaha yang Bernilai Jual
                                        Ciri-ciri Peluang Usaha yang Bernilai Jual
                                        Pendidikan27 January 2020
                                        Ciri - Ciri Asam, Basa, dan Garam
                                        Ciri - Ciri Asam, Basa, dan Garam
                                        Pendidikan07 August 2020

                                        Tag Populer

                                        1. Teknologi Terkini
                                        2. Objek Wisata
                                        3. Politik Terkini
                                        4. Kesehatan
                                        5. Ramadhan
                                        6. Berita Peristiwa
                                        7. Masjid Terbaik
                                        8. Bisnis Terbaru
                                        9. Pendidikan
                                        10. Makanan Khas Indonesia

                                        Portal Berita yang menyajikan berita teraktual

                                        Join with us
                                        News
                                        • Pedidikan
                                        • Bisnis
                                        • Politik
                                        • Technologi
                                        • Olahraga
                                        • Wisata
                                        • Remaja
                                        • Budaya
                                        • Video
                                        Contact
                                        Jl. Subrantas No. 188 Panam. Pekanbaru, Riau.
                                        0761-6704399
                                        redaksi@lancangkuning.com
                                        LancangKuning Support
                                        Subscribe for newsletter

                                        Enter your email address:

                                        Delivered by FeedBurner

                                        © Copyright 2022 by Lancang Kuning Media
                                        Redaksi | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik | Kode Perilaku Wartawan | Standar Perlindungan Profesi Wartawan