Mahasiswa Abdurrab Kenalkan Dunia Jurnalistik Melalui Jourfest 2019

Daftar Isi

    Foto: Istimewa

    LancangKuning.com, Pekanbaru -- Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Abdurrab selenggarakan Journalist Festival (Jourfest) 2019 pada hari Sabtu (21/12/19) sejak pagi hingga sore.

    Baca Juga: Mahasiswa Abdurrab Antarkan Paket Sembako Korban Banjir Rohul

    Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengenalkan kepada mahasiswa tentang dunia jurnalistik. Kegiatan tersebut tak hanya dihadiri oleh mahasiswa Universitas Abdurrab saja tetapi turut diikuti sejumlah mahasiswa universitas lainnya seperti UNRI dan UIN Suska Riau.

    Baca Juga: Koperasi Hamdalah Riau Sejahtera Target Jadi Koperasi Percontohan di Riau

    "Kami mengadakan talkshow jurnalistik dengan mendatangkan beberapa narasumber yang berkompeten dibidangnya," kata Ketua Pelaksana Jourfest Dedek Siswanto Harahap melalui sambungan seluler, Minggu (22/12/19).

    Baca Juga: Tempat Wisata di Riau

    Dedek menyadari bahwa saat ini masyarakat sudah memasuki di era 4.0 yang mana jurnalistik mengambil porsi penting sebagai alat komunikasi.

    Foto: Istimewa

    Kegiatan tersebut dibuka dengan puisi jurnalistik dan talkshow bersama Aliansi Jurnalistik Independen (AJI Pekanbaru). Tak hanya kegiatan seremonial, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Abdurrab juga menggelar lomba news anchor.

    Baca Juga: Makanan Khas Pekanbaru

    "Sudah kami seleksi dan terpilih lima besar yang kami tampilkan pada kegiatan Jourfest. Tidak diduga juara pertama jatuh kepada mahasiswa semester 1 Ilmu Komunikasi Universitas Abdurrab," ungkap Dedek.
    Dedek berharap kegiatan ini menjadi ajang pengenalan dunia jurnalistik kepada mahasiswa dan menambah minat serta menekuni jurnalistik. (San)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Mahasiswa Abdurrab Kenalkan Dunia Jurnalistik Melalui Jourfest 2019
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar

    Berita Terkait