Panglima TNI Beserta Kapolri Tinjau Karhutla Pelalawan

Daftar Isi


    Pangkalan Kerinci - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto beserta Kapolri Jenderal Tito Karnavian didampingi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjend Doni Monardo melihat langsung penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Desa Air Kuning, Kecamatan Kerumutan, Kabupaten Pelalawan, Riau dengan menggunakan helikopter milik TNI dan Polri langsung dari Lanud Roesmin Nurjadin, Minggu (15/9) siang tadi

    Kedatangan dua petinggi Jakarta ini seusai kunjungan Kepala BNPB Letjend TNI Doni Monardo ke Lokasi Karhutla tersebut beberapa waktu yang lalu. 

    Setiba di lokasi Karhutla dua petinggi TNI dan Polri tersebut langsung mengumpulkan Satgas Karhutla yang terdiri dari Personil TNI, Polri, Manggala Agni Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Daerah Operasi (Daops) Rengat, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pelalawan, Masyarakat Peduli Api, Satgas Karhutla Perusahaan PT Sari Lembah Subur (SLS) dan masyaralat yang terlibat langsung dalam pemadaman Karhutla.

    Dalam arahannya kedua petinggi tersebut mengacungkan jempol terhadap kinerja tim yang bekerja tanpa mengenal waktu untuk mengatasi Karhutla. 

    "Saya ucapkan terimakasih atas kerja dan didikasi kalian dalam penanganan pemadaman karhutla," ujar Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto pada seluruh Tim Pemadaman, Minggu (15/9).

    Kata Ia lagi, dalam penanganan Karhutla ini, Pemerintah telah menyiapkan dua pesawat Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) untuk Riau.

    "Karena diprediksi hujan akan turun pada pertengahan bulan Oktober kita telah siapkan TMC yaitu suatu alat yang akan membuat hujan buatan," sebut Dia lagi.

    Dia juga meminta kepada seluruh masyarakat, aparatur pemerintah dan perusahaan agar dapat menjaga dan mewaspadai karhutla.

    "Mari sama-sama kita jaga jangan sampai terjadi Karhutla mengingat musim hujan yang masih lama," pesannya.

    Begitu juga halnya dengan Kapolri Jenderal Titi Karnavian, sangat mengapresiasi kinerja Satgas Karhutla yang tanpa sempat memikirkan diri sendiri terus berjuang dalam memadamkan Karhutla. 

    " Saya juga sampaikan terima kasih dan tetap semangat, jaga kesehatan dan semoga kalian semua diberi lindungannya," kata Tito dengan suara lantang.

    Seusai melihat lokasi karhutla yang telah padam rombongan Panglima beserta Kapolri dan Kepala BNPB kembali ke Pekanbaru 

    Terlihat dalam rombongan Panglima Kodam I/Bukit Barisan Mayjen TNI MS Fadhilah, Kapolda Riau Irjen Pol Widodo Eko Prihastopo, Danrem 031/WB Brigjen TNI Mohammad Fadjar, Dandim 0313/KPR Letnan Kolonel Inf Aidil Amin, Kapolres Pelalawan AKBP Kaswandi Irwan, Sekretaris Daerah Kabupaten Pelalawan Tengku Mukhlis, Kepala BPBD Pelalawan, Hadi Fanandio, Camat dan Pimpinan Perusahaan serta masyarakat Kerumutan. (ton)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Panglima TNI Beserta Kapolri Tinjau Karhutla Pelalawan
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar