DPRD Siak Kaget, Ada HGB Perusahaan di Pusat Kota 

Daftar Isi


    SIAK - Saat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Siak melakukan Hearing dengan PT Ika Daya Yakin Mandiri, terungkap bahwasanya ada masalah Hak Guna Bangunan (HGB) milik perusahaan di tengah pusat kota, hal itu membuat bingung wakil rakyat atas status lahan kepemilikan lahan dan bebrapa luas yang tersisa saat ini.

    "Pertemuan ini sangat menarik, selain ada HGB di tengah pusat kota, jumlahnya pun sampai saat ini kita tidak tahu berapa," kata ketua DPRD Siak Indra Gunawan, saat menghadiri Hearing di ruang DPRD Siak, Selasa (25/6/19).

    Hearing digelar komisi II DPRD Siak itu dipimpin wakil ketua komisi II Muhtarom, heraing tersebut sempat terlihat beradu argumen antara wakil rakyat dengan pemilik izin HGB itu.  

    "Saya minta penjelasan kepada pemilik izin HGB ini, bagaimana kronologis perusahaan dalam mendapatkan lahan HGB ini, coba jelas," pinta anggota sekretaris komisi II DPRD Siak Syamsurijal.

    Pertemuan tersebut tidak berlangsung lama, DPRD Siak meminta pihak terkait pada hearing berikutnya agar menyiapkan data-data, agar pertemuan berikutnya sudah menuaikan hasil yang diharapkan. 

    Sebelum menutup sidang, ketua DPRD Siak Indra Gunawan meminta, agar pada pertemuan hearing berikutnya pembahasan berdasarkan data. Menurutnya, jika tidak sesuai data pembahasan itu sia-sia saja.
     
    “Untuk hearing berikutnya, saya berharap anggota Komisi II, OPD dan pihak PT Ika Daya Yakin Mandiri melengkapi datanya. Supaya masalah ini bisa selesai dengan gamblang,” kata Indra.

    Selain ketua DPRD Siak dan komisi II DPRD Siak, hadir juga perwakilan Pemkab Siak yang diwakili Kabag Hukum Setdakab Siak Joon Effendi, Kabag Pertanahan Romi Lesmana, perwakilan BPN Siak Slamet Sutrisno, Sekretaris Dinas Pertanian Ssuparni, Sekretaris BKD Muzamil, Camat Siak Adtya C Smara dan Lurah Kampung Dalam Andri Fauzar. (LK/Gus_li)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel DPRD Siak Kaget, Ada HGB Perusahaan di Pusat Kota 
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar