Berdiri Sejak 1986 Tanpa Renovasi, Masjid Tertua Dipulau Terluar Riau Terancam Roboh

Daftar Isi

    Foto: Masjid yang Terancam Roboh

    LancangKuning,Com, Mendol -- Alhamdulillah, ikhtiar dalam membangun masjid nurul iman dipulau mendol, riau terus dimaksimalkan. Pada tahapan ini telah berdiri pondasi dan tembok bangunan yang ditinggikan, seperti tembok dinding belakang serta bagian tembok sisi kiri dan kanan .

    Pada tahap ini dibagi menjadi dua bagian pada proses pembangunannya, ruang bangunan masjid yang lama masih digunakan untuk beribadah hingga nanti bagian bangunan lain telah selesai maka akan dilakukan tahap hingga ke bagian bangunan masjid .

    Tampak keceriaan dan semangat dari warga tempatan dalam bergotong royong dalam membangun masjid,dan tentunya khusyuk dalam beribadah serta nyaman adalah yang masyarakat dambakan . Sahabat, hingga saat ini masih dibutuhkan biaya Rp 300.000.000,- demi segeranya berdiri sempurna bangunan masjid ini.

    Masjid Tertua Pelosok Mendol, masih membutukan uluran tangan para dermawan .  Masjid nurul iman,satu satunya masjid didesa parit bekang, pulau mendol berada dalam kondisi mengkhawatirkan.

    Kubah masjid yang usang, berkarat dan kusam. Kalau hujan pasti ada aja atap yang bocor warga dusun yang rata-rata sebagai petani kelapa harus sukarela menambalnya sendiri . Kayu-kayu yang menopang bangunan pun telah lapuk dimakan waktu, lantai panggung masjid akan berdecit kalau diinjak, makanya warga sana berhati-hati kalau menapaki lantai Masjid.

    Setiap waktu sholat tiba, suara muadzin menyusup pelan ke sekitar Dusun Parit Belakang. Tak pernah ada pengeras suara di Masjid Nurul Iman. . 33 tahun Masjid itu berdiri, tapi sama sekali belum pernah direnovasi sampai saat ini.

    Sebenarnya warga sudah lama patungan untuk perbaikan Masjid, namun perbaikan selalu tertunda karena penghasilan mereka yang sangat sedikit, sedangkan biaya untuk pembangunan bisa mencapai 1 Miliar rupiah (Akomodasi antar pulau mahal).

    Masjid seluas 100 M (10x10) ini telah menjadi bagian terpenting dari hidup warga Desa Parit Bekang, Kab. Pelalawan, Prov. Riau sejak tahun 1986.

    Diperlukan ikhtiar hebat serta kontribusi dari para dermawan, Donasi yang terkumpul tidak hanya digunakan untuk merenovasi masjid tapi juga pemeliharaan masjid serta membeli perlengkapan seperti sajadah dan sound system.

    Mari salurkan donasi Sahabat melalui rekening a.n (yayasan) Aksi Cepat Tanggap BNI Syariah # 66 6000 0448 Bank Syariah Mandiri # 6666 7777 68 . Dan juga bisa melalui kitabisa melalui link :https://m.kitabisa.com/masjidpulaupenyalai . "Siapa yang membangun masjid karena Allah walaupun hanya selubang tempat burung bertelur atau lebih kecil, maka Allah bangunkan baginya (rumah) seperti itu pula di surga.” (HR. Ibnu Majah no. 738)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Berdiri Sejak 1986 Tanpa Renovasi, Masjid Tertua Dipulau Terluar Riau Terancam Roboh
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar