Daftar Isi
Foto: Humas
LancangKuning.Com, DUMAI - Seperti tahun tahun sebelumnya, saat penyambutan hari raya Idul Fitri personel Kodim 0320/Dumai membantu Pengamanan di Rumah Tahanan (Rutan) Klas IIB Dumai.
Dandim 0320/Dumai melalui Perwira Seksi Operasi Kodim 0320/Dumai Lettu Suar Hendri menyampaikan bahwa perbantuan Personel Kodim 0320/Dumai ke Rutan Dumai terhitung mulai tanggal 4 s/d 8 Juni 2019, sedangkan jumlah personel yang diperbantukan 3 orang setiap hari dan waktu Pengamanab 1 x 24 jam.
Masih menurut Pasiops Kodim 0320/Dumai, bantuan Pengamanan ini dilaksanakan karena banyaknya pengunjung yang akan berkunjung ke Rutan pada saat hari raya Idul Fitri untuk bertemu dengan warga binaan rutan
"Kami dan teman-teman pegawai serta sipir Lapas akan bekerja sama dalam rangka pengamanan untuk menjaga keamanan dan ketertiban baik di dalam maupun di luar rutan," imbuh Pasiops. (red/Rls)
Komentar