Teknologi Artificial Intelligence (AI)

Daftar Isi

     

    LancangKuning.com - Di zaman serba canggih ini memang banyak teknologi telah membantu manusia dalam kehidupan sehari-hari. Dengan adanya teknologi, pekerjaan yang seharusnya menghabiskan tenaga dan waktu akan berubah drastis menjadi efektif dan efisien.

    Dalam kehidupan sehari-hari kita tak akan bisa terlepas dari yang namanya teknologi. Mulai dari transportasi yang memudahkan kemana saja yang kamu mau hingga teknologi komunikasi yang membuat orang yang jauh akan terasa dekat karena mudahnya komunikasi.

    Sekarang ini kita dapat dengan sangat mudah mengetahui apa terjadi di belahan dunia ini, dan kita juga mudah berpindah tempat dari yang satu ke tempat yang lain dengan waktu yang lumayan singkat. Hal ini adalah karena peran dari teknologi.

    Dibawah ini adalah teknologi Artificial Intelligence (AI)

    1. Virtual Agent

    Teknologi ini memakai AI yang pertama ialah admin virtual. Dengan adanya fitur ini maka akan mempermudah pekerjaan dari service kepada customers. Apabila biasanya customer service dikerjakan oleh manusia, maka dengan adanya teknologi ini  kecerdasan buatan akan memakai sebuah virtual agent yang akan mampu membantu melayani semua customer yang menyediakan ini yaitu google, amazon, microsoft dan perusahaan teknologi yang lainnya. Dengan terdapatnya admin virtual ini diharapkan pekerjaan yang efisien dan tidak memakan biaya yang banyak.

    2. Virtual Reality Perusahaan dengan Augmented Reality

    Teknologi ini sudah banyak menjamur dikalangan masyarakat, dan dengan adanya Augmented Reality maka teknologi ini semakin berkembang. Augmented reality sebenarnya sudah mulai diterapkan di game. Seperti game yang pernah viral yaitu Pokemon go.

    Teknologi baru yang akan datang adalah memakai kedua fitur ini dan akan membuat sebuah pencampuran teknologi yang lebih keren.

    3. Speech Recognition

    Selanjutnya teknologi yang memakai AI adalah Speech Recognition. Teknologi ini bisa untuk mengenali dan menganalisis suara manusia dan akan diubah menjadi format di komputer. Perintah suara ini biasanya sudah dipakai oleh aplikasi mobile, seperti aplikasi google now, siri, dan cortana. Saat ini yang sedang ternama sekarang adalah aplikasi google assistand yang sudah banyak dipakai oleh pemakai google karena bisa membantu untuk mencarikan kebutuhan informasi ataupun perintah dengan mengucapkan kata atau kalimat.

    4. Natural Language Generation

    Tujuan utama dari teknologi ini adalah mengubah bahasa manusia menjadi bahasa mesin karna dengan adanya komunikasi dua arah. Natural Language Generation ini dicanangkan akan melakukan pembuatan ringkasan laporan dan juga kalkulasi pasar. 

    5. Biometric

    Teknologi ini berhubungan erat dengan sebuah identifikasi, analisis aspek, pengukuran, serta struktur tubuh. Teknologi ini dapat menganalisis dari bentuk perilaku manusia dan kemudian diharapkan menjadi sarana untuk terciptanya interaksi antara manusia dengan mesin.

    Teknologi ini meliputi 3VR, yaitu Agnitio, Affectiva, face first, sensory, synqera dan Tahzoo. Teknologi ini sudah banyak dipakai untuk meriset pasar, tetapi belum komersil secara global, hanya beberapa negara yang baru memakai teknologi ini.

    6. Robotic Process automation

    Dengan adanya teknologi ini maka pekerjaan manusia menjadi ringan karena dihentikan oleh robot. Teknologi ini memungkinkan otomatisasi proses robot bekerja sudah dimungkinkan dengan sebuah skrip dan metode meniru serta mengotomatis tugas manusia agar pekerjaan menjadi efektif dan tidak memakan tenaga.

    7. Machine Learning Platform

    Teknologi ini dapat memudahkan pekerjaan manusia yang akan menyiapkan berbagai macam fitur, yakni aplikasi pemrograman, alat pelatihan dan pengembangan, database besar dan aplikasi-aplikasi lainnya yang membantu pembelajaran manusia.

    Secara umum itulah beberapa teknologi yang memakai konsep teknologi kecerdasan buatan. Sebetulnya dengan adanya teknologi ini yang bermunculan dapat mengundang dampak positif dan negatifnya. Dan dari teknologi ini mempermudahkan manusia dalam melakukan pekerjaannya.(Ilham)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Teknologi Artificial Intelligence (AI)
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar