Pejuang Subuh Tembilahan Laporkan Prestasi ke Bupati Inhil

Daftar Isi

    Foto: Saat pertemuan berlangsung di Kediaman Bupati Inhil

    LancangKuning.Com, INHIL - Setelah menghadiri kegiatan Tabligh Akbar di halaman Polres Inhil, Pejuang Subuh Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melanjutkan bersilaturahmi ke rumah dinas Bupati Inhil, Selasa (19/3/2019).

    Kedatangan para pejuang disambut langsung oleh Bupati H Muhammad Wardan. Dalam dialog bersama orang nomor satu di Inhil itu, pejuang membeberkan sejumlah prestasi yang diraih setelah mengikuti Silatnas ke-5 Pejuang Subuh Indonesia di Jogjakarta beberapa waktu lalu.

    Ketua Pejuang Subuh Tembilahan Said Abdul Azis mengucapkan terima kasih banyak kepada pemerintah daerah, khususnya kepada Bupati Inhil yang telah mensuport kegiataan. Sewaktu Silatnas kemarin, pejuang subuh berhasil meraih juara 3 tingkat nasional.

    "Alhamdulillah, berkat kerja keras kita bersama dan doa masyarakat Inhil. Kita mampu mempertahankan gelar juara ke-3, sekali lagi kami mengucapkan terima kasih banyak kepada Bupati beserta jajaran Pemkab Inhil," paparnya, Rabu (20/3).

    Baca Juga: Kodim 0314 Inhil dan Insan Pers Cofe Morning

    Selain menjelaskan sejumlah prestasi, pejuang subuh Tembilahan mempunyai deretan program keagamaan dan sosial. Diantaranya,   Program pemberdayaan ekonomi masyarakat dalam bentuk Pejuang Subuh Go Order. Program ini membantu anggota pejuang subuh untuk memperoleh penghasilan dan syarat untuk menjadi Driver atau anggota PS GO ini adalah mereka yang lulus 40 subuh berjamaah di Masjid secara berturut turut dan siap Istiqomah untuk Sholat 5 waktu di Masjid.

    Mendengar pemaparan dari Pejuang Subuh, Bupati Indragiri Hilir H Muhammad Wardan merasa sangat bangga dan mengapresiasi atas prestasi yang diraih. Sebab, beliau menilai salah satu program Unggulan pemerintah daerah kabupaten Indragiri Hilir adalah Meramaikan Sholat subuh berjamaah dan dengan kehadiran pejuang subuh tembilahan program ini bisa berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

    "Selamat dan sukses atas prestasi yang diraih oleh Pejuang subuh Tembilahan yang menjadi terbaik nasional dalam mengikuti kegiatan Silatnas ke 5, semoga kedepannya lebih baik lagi dan mampu meraih visi misinya yaitu sholat subuh seramai Sholat Jum'at," jelas Wardan. (LKC)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Pejuang Subuh Tembilahan Laporkan Prestasi ke Bupati Inhil
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar