Jurusan Yang Pas Untuk Si Ekstrovert

Daftar Isi

    LancangKuning.com - Mungkin sebagian dari kita beranggapan bahwa  mereka yang ekstrovert bisa lebih fleksibel dalam menentukan jurusan dan pekerjaan. Karena kita sama-sama tahu bahwa si ekstrovert memiliki sifat yang cenderung membuka diri dengan lingkungan, aktif berbicara dan sangat senang dan mudah beraktivitas serta menyesuaikan diri dengan orang sekitarnya.

    Dengan kelebihan yang begitu banyak, ternyata tidak serta merta membuat si ekstrovert sangat mudah menemukan jurusan yang pas. Tidak sedikit juga mereka yang ekstrovert mengalami salah jurusan yang mengakibatkan minat dan bakatnya tidak terasah secara maksimal.

    Nah, bagi kamu yang ekstrovert berikut beberapa rekomendasi jurusan yang pas.

    1. Jurusan Ilmu Komunikasi

    Jurusan yang satu ini sangat cocok sekali dengan kamu yang memiliki kepribadian ekstrovert. Karena pada jurusan ini akan mempelajari tata cara berkomunikasi serta bagaimana menggunakan media sebagai sarana berkomunikasi antara manusia. Pada jurusan ini, akan mempelajari psikologi komunikasi, teori komunikasi, fotografi hinga praktek langsung dalam bidang broadcasting, advertising dan public relation. Kamu akan menikmati setiap tugas yang seru dan menantang dalam jurusan ini.

    1. Jurusan Hukum

    Mungkin sebagian kita beranggapan bahwa jurusan hukum di-identik dengan hafalan yang banyak. Namun, kini saatnya kamu merubah anggapan tersebut. tidak sepenuhnya hanya mengandalkan hafalan, melainkan pada jurusan hukum kamu akan banyak berhadapan dengan pengetahuan untuk menghadapi kehidupan sehari-hari.

    Pada jurusan hukum kamu juga akan mempelajari menganalisis, problem solving, berpikir strategis, menulis, mempersuasi, dan mengolah serta data. Selain itu juga pada jurusan ini dibutuhkan pola berfikir yang kritis serta memiliki jiwa kepemimpinan untuk memecahkan suatu kasus. Sehingga tentu saja jurusan ini sangat cocok sekali dengan si ekstrovert yang selalu memiliki rasa ingin tahu.

    1. Jurusan Hubungan Internasional

    Jurusan yang satu ini mempelajari mengenai relasi, interaksi dan komunikasi internasional. Kamu yang mengambil jurusan ini akan mempelajari diplomasi antar negara, politik dan perdagangan luar negeri serta hukum dan ekonomi internasional. Nah, tentu saja jurusan ini sangat cocok untuk kamu si ekstrovert, karena wawasan serta pola pikir yang kritis dan keterampilan komunikasi akan di asah.

    1. Jurusan Psikologi

    Jurusan ini akan sangat menantang banget untuk kamu si ektrovert, karena kamu akan menjumpai beragam kepribadian manusia dan mempelajari mata kuliah dengan teori kepribadian, psikologi konseling hingga psikodiagnostik. Pada jurusan ini kamu akan mempelajari tingkah laku, mental, pola emosi dan pikiran manusia.

    1. Jurusan Ilmu Politik

    Dalam jurusan ini akan mengasah pola pikir kritis, keterampilan komunikasi serta harus memiliki wawasan yang luas. Kamu akan mengkaji tentang sistem politik, demokrasi hingga hak asasi manusia. Jurusan ini akan sangat cocok sekali untuk kami si ekstrovert karena pada jurusan ini akan banyak sekali berinteraksi dengan yang lain. Selain itu pada jurusan ini kamu harus banyak melakukan riset, analisa dan diplomasi.

    Nah, itulah beberapa jurusan yang direkomendasikan untuk kamu yang memiliki kepribadian ektrovert. Semoga bermanfaat.(ut)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Jurusan Yang Pas Untuk Si Ekstrovert
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar