Serius Maju Pilwako Pekanbaru, M Noer Daftar ke Tiga Parpol

Daftar Isi


    Foto: Tim Balon Walikota Pekanbaru H Mohd Noer saat mendaftar ke DPC PKB Kota Pekanbaru, Senin (13/05/2024) di Kota Pekanbaru. (Arif - LancangKuning.com)



    Lancang Kuning, PEKANBARU - Salah seorang Bakal Calon Walikota Pekanbaru H Mohd Noer serius pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru tahun 2024 mendatang. Untuk membuktikan keseriusan tersebut, Tiga (3) partai politik menjadi target nya untuk mendapatkan dukungan.

    Tiga partai politik yang sudah mendaftar sebagai Balon Walikota Pekanbaru yakni Nasdem, Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sampai saat ini.

    Balon Walikota Pekanbaru H Mohd Noer saat dikonfirmasi, Senin (13/05/2024) malam, di Kota Pekanbaru, menyampaikan bahwa sudah mendaftar ke Nasdem, PAN dan terakhir PKB.

    "Yang sudah kita mendaftar ke partai politik ada Nasdem, PAN," beber mantan Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru.

    Mantan pejabat ini menambahkan, bahwa terakhir partai politik yang mendaftar adalah PKB. "Terakhir tadi kita daftar ke PKB. Saat mendaftar ke PKB, kita diantar ramai-ramai oleh kawan-kawan dan simpatisan yang mendukung maju di Pilwako Pekanbaru," sebut mantan Ketua PMI Kota Pekanbaru ini.

    Sebagai catatan, M Noer ini berkarier di pemerintahan mulai dari posisi staf dan terakhir menjabat beberapa jabatan penting dan paling puncaknya yaitu Sekdakota Pekanbaru.

    M Noer ini juga sosok yang sangat disiplin dan tegas dalam melaksanakan amanah dan tanggungjawab baik dalam pemerintahan maupun dalam berorganisasi. (LK/RIf)

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Serius Maju Pilwako Pekanbaru, M Noer Daftar ke Tiga Parpol
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar