Daftar Isi
Wakil Kefua Komisi I DPRD Riau Zulfi Mursal (ft:ran-lancangkuning.com
LANCANGKUNING.COM,PEKANBARU- Saat ini ternyata masih banyak objek wisata yang ada di kabupaten-kota belum terdata. Padahal, jika terdata tentu kondisi ini akan menambah PAD daerah dari sektor pariwisata.
Wakil Ketua Komisi II DPRD meminta, hal ini hendaknya dapat diselesaikan.
"Dalam mengatasi permasalahan ini, tentunya pemerintah Provinsi Riau, terkhususnya Dinas Pariwisata Provinsi Riau mengharapkan adanya RIPKA (Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Daerah), kemudian Destinasi Kepariwisataan Daerah, Paket-paket dan segala macam yang berhubungan dengan pariwisata" Ucap Zulfi Mursal.
Hal ini tidak hanya bisa diselesaikan oleh pemerintah provinsi, namun juga butuh peran aktif pemerintah wilayah kabupaten/kota. Karena, objek-objek wisata yang tidak terdaftar tersebut banyak terdapat di wilayah Kabupaten/Kota, maka butuh peran serta pemerintah wilayah kabupaten/kota untuk mengelola dan mengembangkan pariwisatanya dengan baik melalui APBD Kabupaten/Kota.
Dilain sisi terdapat permasalahan ego sektoral. Dimana adanya ego sektoral antara dinas yang satu dengan dinas yang lain.
Ketika ada program untuk memajukan dan mengembangkan pariwisata daerah maka ada salah satu perangkat daerah yang tidak mau menganggarkan dana untuk kepentingan tersebut.
"Contoh misalnya ada suatu destinasi daerah yang lokasinya masuk ke dalam tapi, tidak ada akses jalur untuk memudahkan perjalanan.Harusnya yang menyelesaikan permasalahan ini adalah PU, namun terkadang PU tidak menyelesaikan permasalahan-permasalahan tersebut karna bukan prioritasnya sementara menurut Dinas Pariwisata hal ini merupakan suatu hal yang menjadi prioritas" tambahnya.
Karena jika ada saja suatu objek wisata yang terbuka, maka akan membuka peluang-peluang ekonomi yang lain. Dengan adanya para wisatawan yang berdatangan maka penduduk lokal yang berjualan disana pastinya akan diuntungkan.
Hal ini akan menjadi keuntungan tersendiri bagi UMKM daerah setempat. Tentunya hal ini memberikan efek yang positif.(ran)
Komentar