Kalaksa BPBD Kampar Turun ke Lokasi Bencana Angin Puting Beliung di Tanjung Alai

Daftar Isi

    Foto: Kalaksa BPBD Kabupaten Kampar Agustar didampingi Kepala Desa Tanjung Alai saat turun kelokasi kejadian Angin Puting Beliung di Desa Tanjung Alai, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, Sabtu (13/08/2022) pagi.

     

    Lancang Kuning, KAMPAR - Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kampar sudah turun kelokasi bencana Angin Puting Beliung yang melanda Desa Tanjung Alai, Kecamatan XIII Koto Kampar.

    Demikian disampaikan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kampar Agustar saat dikonfirmasi, Sabtu (13/08/2022) siang, di Bangkinang Kota.

    "Usai kejadian, anggota BPBD Kampar langsung turun kelokasi tadi malam," ungkap Agustar yang juga mantan Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja kabupaten Kampar.

    Disampaikan Agustar, bahwa dalam kejadian tersebut, menyebabkan ada tiang listrik yang tumbang dan ada Tiga (3) unit bangunan rumah tempat usaha yang rusak berat.

    "Tiang listik tumbang, ada rumah yang rusak berat yang atapnya lepas sama sekali dan ada Lima (5) unit yang rusak ringan itu," imbuh Agustar yang juga mantan Camat.

    Ditambahkan Camat, bahwa kejadian tersebut berlangsung cepat ditengah kondisi hujan sekitar Magrib. "Kejadian sekitar pas Maghrib jam 18:30 WIB," ungkapnya lagi.

    Ketika ditanya apa langkah selanjutnya, Kalaksa menyampaikan bahwa BPBD sudah melaksanakan evakuasi dan pendataan terhadap korban maupun fasilitas yang terkena dampak.

    "Kejadian ini sudah dilaporkan ke bapak Pj Bupati Kampar dan nanti akan diambil langkah-langkah bagaimana penanganan dampak dari kejadian tersebut. Kita sudah lakukan mitigasi dan penanganan saat ini," jelas Agustar.

    Agustar juga sudah turun langsung kelokasi bersama dengan Kepala Desa Tanjung Alai pagi tadi untuk melihat kondisi dan pendataan serta Tim BPBD membantu warga yang terkena dampak Angin Puting Beliung tersebut.

    "Tadi kita sudah turun dan ikut bersama untuk membersihkan puing-puing bangunan yang terkena dampak. Penanganan cepatnya bagaimana bangunan yang rusak berat dan ringan ini segera diperbaiki itu karena itu tempat usaha masyarakat Tanjung Alai," pungkasnya mengakhiri wawancara. (LK/Rif) 

    Bagikan Artikel

    data.label
    data.label
    data.label
    data.label
    Beri penilaian untuk artikel Kalaksa BPBD Kampar Turun ke Lokasi Bencana Angin Puting Beliung di Tanjung Alai
    Sangat Suka

    0%

    Suka

    0%

    Terinspirasi

    0%

    Tidak Peduli

    0%

    Marah

    0%

    Komentar

    Berita Terkait